Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Line Up Imajiner Timnas Indonesia U-19, Skuat yang Gegerkan Turnamen Toulon Ditambah 3 Pemain Naturalisasi

Najmul Ula - Rabu, 22 Juni 2022 | 16:00 WIB
Pemain timnas u-19 Indonesia saat pertandingan uji coba melawan Gimcheon Sangmu FC.
TWITTER/@PSSI
Pemain timnas u-19 Indonesia saat pertandingan uji coba melawan Gimcheon Sangmu FC.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-19 akan terus membaik menuju Piala Dunia U-20 2023, skuat yang turun di Turnamen Toulon akan ditambah beberapa pemain top.

Publik Tanah Air bisa optimis menatap peluang tim nasional Indonesia U-19 di Piala Dunia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-19 baru saja "menggegerkan" Turnamen Toulon 2022 berkat kemenangan atas Ghana dan hanya kalah adu penalti dari Aljazair di play-off peringkat sembilan.

Skuat timnas Indonesia U-19 yang sudah kompetitif di Turnamen Toulon itu masih akan mendapat beberapa pemain top di tiap posisi.

Baca Juga: Piala AFC 2022 - 3 Klub Tamu Datang Lebih Dulu ke Bali, Teco Lakukan Perjudian di Piala Presiden dan Untungnya Berhasil

Di posisi kiper, Cahya Supriadi membuktikan mampu tampil di level tinggi, dengan berbagai save saat melawan Venezuela, Ghana, Meksiko, hingga Aljazair.

Duet bek tengah Muhammad Ferarri dan Ahmad Rusadi menampilkan performa solid, dengan cuma kebobolan empat gol dalam empat laga.

Salah satu dari mereka akan tersisih dan digantikan oleh Kai Davy Boham, yang mendapat tempaan lebih keras di Almere City.

Kai Davy Boham juga sudah memberi kontribusi gol saat timnas Indonesia U-19 beruji coba melawan Racing Club Toulon U-20 (13/6/2022).

Baca Juga: Nguyen Quang Hai Akhirnya Temukan Klub di Eropa, Playmaker Vietnam 95 Persen Gabung Klub Liga 2 Perancis

Di posisi bek sayap, Raka Cahyana menjadi pilihan absolut berkat gol kemenangannya ke gawang Ghana, sedangkan Max Christoffel akan mengganti Edgard Amping di sayap kiri.

Di lini tengah, salah satu dari trio Dimas Juliono, Arkhan Fikri, dan Rafli Asrul harus memberi tempat pada Marselino Ferdinan.

Nama terakhir begitu bertalenta sehingga Shin Tae-yong mempromosikannya ke timnas senior.

Di lini depan, Hokky Caraka dan Ronaldo Kwateh menjadi dua pemain terbaik timnas U-19, tetapi perlu bergeser ke sayap demi masuknya Jim Croque.

Jim Croque merupakan striker Vitesse Arnhem yang memberi assist kepada gol Kai Davy Boham di atas.

Tiga pemain blasteran timnas Indonesia U-19, Jim Croque, Kai Davy Boham, dan Max Christoffel (13/6/2022).
BolaNas.com
Tiga pemain blasteran timnas Indonesia U-19, Jim Croque, Kai Davy Boham, dan Max Christoffel (13/6/2022).

Sistem promosi-degradasi bisa diterapkan pada skuat di atas, mengingat Piala Dunia U-20 masih berjarak satu tahun.

Shin Tae-yong bisa memasukkan pemain anyar, baik produk lokal seperti Zanadin Fariz maupun pemain blasteran lainnya seperti Ivar Jenner.

Shin Tae-yong sendiri sudah berikrar akan menangani tiga level timnas Indonesia, yaitu U-19, U-23, dan senior.

Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022 - Kalahkan Persis Solo, PSIS Semarang Kian Kokoh Puncaki Grup A

"Saya memang merasa lelah, tapi bagus ya, mulai dari U-19, U-23, dan senior," ucap Shin.

"Sistem seperti ini harus dikembangkan lebih, walaupun capek tetap harus membenahi," tandasnya.

Berikut prediksi line up terbaik timnas Indonesia U-19, dengan asumsi tiga peman Belanda selesai dinaturalisasi.

Indonesia (4-3-3): Cahya Supriadi; Raka Cahyana, Muhammad Ferarri, Kai Davy Boham, Max Christoffel; Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Rafli Asrul; Hokky Caraka, Jim Croque, Ronaldo Kwateh.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Baca Juga: Gol Fortes Layaknya Inzaghi, Bola Memantul Liar ke Dirinya untuk Bawa PSIS Permalukan Persis di Derbi Jateng

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.