Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bali United dijadwalkan akan menjalani laga hidup mati di Piala AFC 2022 melawan Kaya FC.
Laga Bali United kontra Kaya FC rencananya akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (30/6/2022).
Pertandingan ini bisa disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel.
Jalan terjal harus dilalui oleh Bali United untuk lolos ke babak Semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN.
Seperti diketahui, saat ini Bali United berada di peringkat kedua Grup G Piala AFC 2022.
Baca Juga: Nguyen Quang Hai Akhirnya ke Eropa, Bintang Timnas Vietnam Resmi Gabung Klub Perancis
Bali United mencatatkan satu kemenangan dan kekalahan dari dua laga yang sudah dilakoni sejauh ini.
Di laga perdana Bali United sukses melibas wakil Malaysia, Kedah Darul Aman FC 2-0.
Namun, di laga kedua Bali United harus kalah melawan Visakha FC.
Hasil ini membuat langkah Bali United lolos ke semifinal Piala AFC 2022 zona ASEAN semakin sulit.
Bali United wajib menang atas Kaya FC jika ingin lolos ke babak selanjutnya.
Akan tetapi, menang saja belum cukup untuk membawa Bali United lolos.
Serdadu Tridatu masih harus menunggu hasil pertandingan lain di Grup H dan I .
Kuala Lumpur yang berada di Grup H harus imbang melawan Tampines Rovers.
Baca Juga: Kabar Buruk untuk Finalis Piala Presiden 2022, PT LIB Berencana Ubah Jadwal Kick-off Liga 1
Sementara itu, Viettel FC yang ada di Grup I harus menang besar atas Houngang.
Jika sesuai dengan skenario tersebut maka Bali United akan lolos lewat jalur runner-up terbaik.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tak memungkiri kekalahan atas Visakha FC mempengaruhi mental pemainnya.
"Kami kalah 2-5, sangat kecewa dengan hasilnya."
"Tapi inilah sepak bola, kami hanya perlu move on," kata Stefano Cugurra dikutip dari Kompas.com.
Pelatih yang akrab disapa Teco itu mengaku sudah mencoba untuk terus meningkatkan motivasi Irfan Jaya dkk.
Teco berharap para pemain Bali United bisa fokus mengejar kemenangan saat melawan Kaya FC.
"Kami akan fokus pada laga. Saya akan coba pastikan semua pemain terus termotivasi," pungkasnya.
Streaming Bali United Vs Kaya FC bisa disaksikan mulai pukul 17.00 WITA.
Berikut Link Live Streaming Bali United Vs Kaya FC:
Baca Juga: Jelang Piala AFF U-19 2022, Shin Tae-yong Pulangkan 3 Pemain Timnas U-19 Indonesia
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Kompas.com |