Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Borneo FC sukses lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2022 usai mengalahkan PSM Makassar di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (3/7/2022).
Borneo FC menang dengan skor 2-1 atas PSM Makassar di semifinal Piala Presiden 2022,
Dua gol dari Borneo FC dicetak oleh Agung Prasetyo (6') dan Matheus Santos Pato (25').
Sedangkan gol balasan PSM Makassar disumbangkan oleh Wiljan Pluim pada menit ke-75.
PSM Makassar sempat mengancam lebih dulu melalui Yakob Sayuri tetapi masih belum berbuah gol.
Pada menit ke-6, Borneo FC sukses mencetak gol melalui Agung Praetyo.
Sundulan Agung yang meneruskan umpan Jonathan Bustos tak bisa dihalau oleh kiper PSM, Reza Arya Pratama.
PSM berupaya membalas via tendangan jarak jauh Rasyid Bakrie yang masih melebar pada menit ke-10.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Piala AFF U-19 2022 - Laos Puncaki Grup B, Malaysia Masih Simpan Energi
Pesut Etam menambah keunggulan menjadi 2-0 melalui gol Matheus Santos Pato pada menit ke-25.
Pato sukses memanfaatkan bola liar hasil sundulan Terens Puhiri.
Skuad Juku Eja kembali mengancam lewat tembakan Everton tetapi masih melambung pada menit ke-30.
Tak ada tambahan gol hingga wasit meniup peluit akhir babak pertama.
Pada babak kedua, PSM terus berupaya mengejar ketertinggalan.
Upaya PSM Makassar akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-75 melalui gol Wiljan Pluim.
Tendangan bebas Pluim mengarah ke sudut gawang tak bisa dihalau oleh kiper Borneo FC, Angga Saputro.
PSM mencatatkan peluang lewat sepakan Bryan Cesar dari luar kotak penalti namun masih melebar.
Tensi panas sempat terjadi di ujung laga yang menyebabkan Yance Sayuri diganjar kartu merah oleh wasit Thoriq Alkatiri.
Yance sengaja menendang bola ke arah ballboy karena dianggap memperlambat pertandingan.
Tim tamu tak mampu membalas ketertinggalan hingga wasit meniup peluit akhir babak kedua.
Skor 2-1 untuk kemenangan Borneo FC atas PSM Makassar menjadi hasil akhir pertandingan.
Di babak semifinal, tim besutan Milomir Seslija akan bertemu dengan PSS Sleman yang mengalahkan Persib Bandung.
Susunan pemain:
Borneo FC (4-3-3): 1-Angga Saputro (PG), 13-Agung Prasetyo, 19-Javlon Guseynov, 12-Hendro Siswanto, 15-Leo Guntara, 28-Terens Puhiri, 10-Jonathan Bustos, 56-M. Fajar Fathurrahman, 8-Kei Hirose, 14-Lilipaly, 7-Matheus Santos.
Pemain cadangan: 4-Wildansyah, 88-Shahar Ginanjar, 2-Sultan Samma, 66-Misbakus Solihin, 24-Diego Michiels, 44-Nur Diansyah, 9-A. Nur Hardianto, 90-M Sihran H Amarullah, 23-Arya Putra, 27-Muhammad Andy Harjito.
Pelatih: Milomir Seslija.
PSM Makassar (3-4-3): 30-Reza Arya Pratama (PG), 27-Safrudin Tahar (33-Dallen Doke 36'), 5-Erwin Gutawa, 6-Yuran Fernandes Rocha Lopes, 17-Rasyid Assahid Bakri, 88-Ananda Raehan Alief, 24-Muh. Rizky Eka Pratama, 80-Willem Jan Pluim, 9-M. Ramadhan Sananta, 22-Yakob Sayuri, 10-Everton.
Pemain cadangan: 20-Rivky Deython Mokodompit, 8-Bryan Cesar Rahmadhan, 45-Akbar Tanjung, 48-Arfan, 47-Agung Mannan, 62-Harlan Suardi, 11-Yance Sayuri.
Pelatih: Bernardo Tavares.
Editor | : | Nungki Nugroho |