Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Final Piala Presiden 2022 - Ambisi Arema FC Nodai Kesucian Borneo FC

Najmul Ula - Kamis, 14 Juli 2022 | 17:55 WIB
Duel Arema FC vs PSIS Semarang dalam laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (11/7/2022).
PIALAPRESIDEN.ID
Duel Arema FC vs PSIS Semarang dalam laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (11/7/2022).

BOLANAS.COM - Arema FC menjamu Borneo FC di leg pertama final Piala Presiden 2022, tamu dari Kalimantan belum terkalahkan.

Laga terbesar sepak bola Indonesia sebelum Liga 1 2022/23 akan bergulir dengan mempertemukan Arema FC kontra Borneo FC.

Arema FC dan Borneo FC terbukti menjadi dua tim terbaik di turnamen pramusim yang banyak ditolak klub Liga 1, Piala Presiden 2022.

Partai leg pertama final Piala Presiden 2022 antara Arema FC vs Borneo FC tersebut akan digelar pada Kamis (14/7/2022) pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Pantas Saja Indonesia Terbantai di Piala AFF Wanita, PSSI Kirim Tim U-18 Untuk Jalani 2 Turnamen Sekaligus Bulan Ini

Borneo FC tampak difavoritkan mengingat statusnya sebagai tim tak terkalahkan di sepanjang turnamen.

Tim asuhan Milomir Seslija itu mengumpulkan 10 poin di Grup B, lantas menyingkirkan PSM Makassar dan PSS Sleman pada babak perempatfinal dan semifinal.

Matheus Pato dan Stefano Lilipaly menjadi tumpuan klub berjuluk Pesut Etam, dengan mencetak masing-masing enam dan empat gol.

Mesin Borneo FC juga sedang panas-panasnya, terlihat dari enam gol yang disarangkan ke gawang PSS Sleman tanpa berbalas satu pun.

Baca Juga: Final Piala Presiden 2022 - Motivasi Ganda Pelatih Borneo FC Jelang Jumpa Arema FC

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.