Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan RANS Nusantara FC, Thomas Doll Sumringah Lihat Perkembangan Pemain Persija

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 15 Juli 2022 | 14:14 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Lapangan Nirwana, Sawangan, Jawa Barat , 7 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, tampak senang melihat perkembangan yang ditunjukkan oleh anak asuhnya.

Persija Jakarta terus tancap gas jelang bergulirnya Liga 1 2022-2023.

Rencananya Persija Jakarta akan menggelar laga uji coba melawan RANS Nusantara FC.

Laga ini rencananya akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Sabtu (15/7/2022).

Pertandingan ini juga akan menjadi ajang launching tim Persija Jakarta musim ini.

Baca Juga: Respon Menohok Presiden VFF Terkait Kritik Shin Tae-yong soal Aturan Head to Head di Piala AFF U-19 2022

Jelang laga tersebut, Thomas Doll terlihat sumringah dengan kondisi para pemain Persija.

Thomas Doll menilai saat ini Riko Simanjuntak dkk sudah lebih baik ketimbang saat dirinya pertama kali datang.

"Jadi 23 Mei waktu pertama kali datang, tim belum berada di kondisi terbaik," kata Thomas Doll kepada awak media, Jumat (15/7/2022).

Thomas Doll mengatakan Persija saat ini berbeda dengan sebelumnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.