Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Diwarnai Kartu Merah, PSM Makassar Permalukan RANS Nusantara FC di Kandang

Nungki Nugroho - Senin, 15 Agustus 2022 | 21:27 WIB
Bek RANS Nusantara FC, Victor Sallinas Ribeiro (kanan), mendapatkan kartu merah dari wasit dalam laga pekan keempat Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 15 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek RANS Nusantara FC, Victor Sallinas Ribeiro (kanan), mendapatkan kartu merah dari wasit dalam laga pekan keempat Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 15 Agustus 2022.

BOLANAS.COM - Diwarnai kartu merah, PSM Makassar mengalahkan RANS Nusantara FC pada pekan keempat Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (15/8/2022).

RANS Nusantara FC kembali gagal meraih kemenangan kandang dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Pada laga penutup pekan keempat Liga 1 2022/2023, RANS Nusantara FC harus menyerah 1-2 dari PSM Makassar.

Sempat unggul lewat gol Mitsuru Maruoka (31'), RANS Nusantara FC harus dua gol kecolongan gol Everton (48' dan 90+2').

Baca Juga: PSSI Beri Bocoran Jadwal Kedatangan Shin Tae-yong dan Agenda FIFA Matchday

Jalannya Pertandingan

PSM Makassar menebar ancaman lewat peluang beruntun Kenzo Nambu, Everton, dan Willem Jan Pluim pada lima menit awal namun belum berbuah gol.

RANS Nusantara FC membalas via Septian Satria Bagaskara tetapi masih diblok barisan pertahanan PSM Makassar pada menit ke-8.

Peluang PSM lewat Kenzo Nambu kembali belum berbuah gol pada menit ke-16.

Baca Juga: Sudah Susah Menang di Kandang, Arema FC Banjir Sanksi Akibat Ulah Suporter

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.