Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menjamu Dewa United, Borneo FC Kandidat Kuat Puncak Klasemen Pekan Keenam Liga 1 2022/23

Nungki Nugroho - Senin, 22 Agustus 2022 | 22:56 WIB
Matheus Pato merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 2022-2023.
LIGAINDONESIABARU
Matheus Pato merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 2022-2023.

BOLANAS.COM - Borneo FC layak menjadi kandidat kuat pemegang takhta puncak klasemen pekan keenam Liga 1 2022/2023.

Borneo FC relatif lebih diunggulkan ketimbang pesaingnya di papan atas Liga 1 2022/2023.

Tim berjuluk Pesut Etam itu akan memainkan laga kandang melawan Dewa United pada Selasa (23/8/2022).

Borneo FC menjadi satu-satunya tim papan atas yang bermain di kandang pada pekan keenam Liga 2 2022/2023.

Baca Juga: Penjelasan Manajemen Persib soal Luis Milla Belum Pimpin Laga Versus Bali United

Madura United yang saat ini berada di puncak klasemen harus menjalani laga tandang melawan Persis Solo.

Sedangkan PSM Makassar dipastikan absen pada pekan keenam karena bersamaan dengan agenda Piala AFC 2022.

Skuad Juku Eja menjalani laga final Zona ASEAN Piala AFC melawan Kuala Lumpur FC pada 24 Agustus 2022.

Tak pelak, kondisi ini bisa dimanfaatkan Borneo FC untuk mengkudeta posisi puncak klasemen.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Cetak Assist, Ansan Greeners Tetap Gagal Menang di Kandang

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.