Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melempem di Liga 1, Tiga Pemain Terancam Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Jumat, 2 September 2022 | 18:00 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.

BOLANAS.COM - Jelang FIFA Matchday, tiga pemain terancam dicoret oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyusul performa buruk di Liga 1 2022/2023.

Seperti diketahui, timnas Indonesia akan menjalani FIFA Matchday pada 24 dan 27 September 2022.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Curacao di Stadion Pakansari dan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

Persiapan matang segera dilakukan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang sudah tiba di Jakarta sejak dua pekan lalu.

Baca Juga: Etos Kerja Pemain Indonesia Dipertanyakan, Shin Tae-yong: Kalau Ada Bola Baru Mau Lari

Juru taktik asal Korea Selatan itu langsung memantau performa anak asuhnya yang mentas di Liga 1 2022/2023.

Dari pengamatannya, Shin mengaku sudah mengantongi nama-nama baru yang siap dipanggil memperkuat timnas Indonesia.

"Tidak bisa disebutkan nama-namanya (pemain baru dari hasil pantauan)," ucap Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com, Selasa (30/8/2022).

"Tetapi yang pasti ada pemain (baru) yang akan dipanggil. Pastinya harus pantau lebih laga-laga lainya," tambah Shin Tae-yong.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.