Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditahan Imbang Persis U-20, Shin Tae-yong Kesal Lihat Pemain Timnas U-19 Indonesia Banyak Menunggu Bola

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 3 September 2022 | 09:31 WIB
Suasana laga uji coba timnas U-19 Indonesia melawan Persis U-20.
PSSI
Suasana laga uji coba timnas U-19 Indonesia melawan Persis U-20.

BOLANAS.COM - Timnas U-19 Indonesia harus puas ditahan imbang Persis Solo U-20 dalam laga uji coba, Jumat (3/9/2022).

Timnas U-19 Indonesia menggelar laga uji coba melawan Persis U-20 di stadion PTIK, Jakarta.

Laga uji coba ini sendiri merupakan persiapan timnas U-19 Indonesia jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Sayangnya, dalam laga uji coba perdana ini timnas U-19 Indonesia gagal meraih kemenangan.

Garuda Asia hanya mampu bermain imbang dengan skor tanpa gol.

Baca Juga: Belum Dilirik Shin Tae-yong, Andritany Ardhiyasa Bicara soal Kans Kembali Bela Timnas Indonesia

Shin Tae-yong sendiri menilai laga ini secara umum berjalan dengan baik.

"Ya ini merupakan uji coba pertama setelah kami menjalani pemusatan latihan sepekan lebih."

"Laga tadi berjalan baik, dan tim tidak ada yang cedera," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (2/9/2022).

Meski begitu, Shin Tae-yong juga memberikan catatan penting kepada para pemain timnas U-19 Indonesia.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.