Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan alasannya ingin menggelar pemusatan latihan (TC) di Eropa.
Timnas U-20 Indonesia kembali dikumpulkan untuk menjalani TC.
Seperti diketahui, tahun depan timnas U-20 Indonesia dihadapkan dengan agenda yang cukup padat.
Timnas U-20 Indonesia dijadwalkan akan tampil di Piala Asia U-20 2023 pada 1-18 Maret 2023.
Setelah itu, Garuda Asia akan tampil di Piala Dunia U-20 2023 pada bulan Juni 2023.
Baca Juga: Dapat Sinyal Positif dari FIFA, Liga 1 Dilanjutkan Kembali 1 November?
Jelang dua event besar tersebut, Shin Tae-yong mulai memanaskan mesin.
Timnas U-20 Indonesia akan dua bulan digembleng Shin Tae-yong di Eropa.
Turki dan Spanyol dipilih Shin Tae-yong untuk menjadi lokasi TC timnas U-20 Indonesia.
Rencananya TC timnas U-20 Indonesia akan dimulai 10 Oktober hingga 5 November di Antalya, Turki.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org,YouTube PSSI |