Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Sandy Walsh mengakui sulit bergabung timnas Indonesia di Piala AFF 2022, KV Mechelen tak akan melepas ke turnamen non-kalender FIFA.
Sandy Walsh pesimistis dapat membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022 meski di ambang berstatus WNI.
Proses naturalisasi Sandy Walsh sudah di fase akhir setelah Presiden Joko Widodo menerbitkan Keppres tentang WNI untuk dia dan Jordi Amat.
Di atas kertas, Sandy Walsh (dan Jordi Amat) akan "keburu" untuk diproses PSSI ke FIFA dan didaftarkan ke Piala AFF 2022.
Sayangnya, Piala AFF 2022 bukanlah turnamen yang digelar dalam kalender FIFA, sehingga menyulitkan pemain yang bermain di liga mapan.
Sandy saat ini bermain untuk KV Mechelen di Liga Belgia, yang tetap bergulir bersamaan dengan Piala AFF 2022.
Sandy selalu bermain dalam seluruh 16 laga KV Mechelen di Liga Belgia musim ini, sehingga sulit membayangkan klubnya akan melepas untuk turnamen yang tak ada di kalender FIFA.
Saat turnamen Piala AFF 2022 bergulir, KV Mechelen harus bermain dalam empat pertandingan melawan Cercle Brugge, Zulte Waregem, Oostende, dan Standard Liege.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | gva.be |