Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ujian Pertama Main di Eropa, Saddil Ramdani Harus Rela Pangkas Gaji Jika Ingin Gabung Klub Austria

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 15 November 2022 | 05:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani (depan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani (depan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.

BOLANAS.COM - Winger timnas Indonesia, Saddil Ramdani, harus rela menurunkan nominal gajinya jika ingin bergabung dengan klub Austria.

Hal tersebut disampaikan oleh legenda timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto.

Kurniawan Dwi Yulianto yang juga merupakan mantan pelatih Sabah FC memang punya kedekatan dengan Saddil Ramdani.

Sebelumnya, Kurniawan Dwi Yulianto mengungkapkan bahwa mantan anak asuhnya di Sabah FC itu mendapat tawaran dari klub Austria.

Kurniawan Dwi Yulianto sendiri enggan membeberkan identitas klub tersebut.

Baca Juga: Maaike Ira Puspita Terpilih Jadi Wapres AFF, Kakak Iparnya Sebentar Lagi 'Didepak' dari Kursi Ketum PSSI

Namun, Kurniawan mengatakan saat ini klub tersebut berada di papan atas kasta kedua Liga Austria.

"Jadi tim ini ada di peringkat 1-2. Ada kesempatan promosi ke Liga 1 sana (Austria)," kata Kurniawan dikutip dari BolaSport.com, Senin (14/11/2022).

Saat ini puncak klasemen Liga 2 Austria sendiri ditempati oleh SKN St.Polten.

Sementara itu, di posisi kedua ada FC Blau Weiss Linz.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.