Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia tertinggal dari pesaing menjelang Piala AFF 2022, Malaysia menghantam Kamboja di laga pemanasan.
Timnas Malaysia mengirim pesan mengerikan pada tim pesaing Piala AFF 2022 dengan hasil impresif pada pertandingan uji coba.
Timnas Malaysia baru saja mengalahkan Kamboja dengan skor telak 4-0 pada laga pemanasan menuju Piala AFF 2022, Jumat (9/12/2022).
Empat gol timnas Malaysia ke gawang calon lawan Indoensia di fase grup itu dicetak oleh Faisal Halim (dua gol), Lee Tuck, dan Stuart Wilkin.
Baca Juga: Jelang Laga Kontra Persik, Thomas Doll Bawa Angin Segar untuk Persija
Perlu diketahui, Harimau Malaya mendapatkan batu ganjalan dalam persiapan Piala AFF, yaitu mundurnya sebelas pemain Johor Darul Takzim.
Sebelas pemain Johor Darul Takzim yang merupakan klub terbaik Malaysia itu membuat kekuatan Harimau Malaya otomatis tergembosi.
Dalam starting XI yang diturunkan Kim Pan-gon, tak terdapat nama tenar dari JDT seperti Natxo Insa, Farizal Marlias, atau wonderkid Arif Aiman.
Alih-alih, publik Malaysia disuguhi pemain "asing" seperti Faisal Halim, Khuzaimi Piee, hingga David Rowley.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | vocketfc.com |