Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Diwarnai Aksi Kasar Pemain Vietnam, Timnas Indonesia Kecolongan Gol Cepat di Babak Pertama

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 9 Januari 2023 | 20:18 WIB
Asnawi Mangkualam berduel dengan Doan Van Hau pada semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asnawi Mangkualam berduel dengan Doan Van Hau pada semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia tertinggal dari Vietanm pada babak pertama semifinal leg kedua Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023).

Satu perubahan dilakukan oleh Shin Tae-yong pada leg kedua ini.

Shin Tae-yong memutuskan untuk mencadangkan Rachmat Irianto.

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong menurunkan Saddil Ramdani sejak menit pertama.

Sayangnya, timnas Indonesia justru kecolongan gol cepat oleh Vietnam.

Baca Juga: Starting Line Up Vietnam Vs Timnas Indonesia - Egy dan Witan Kembali Diparkir, Shin Tae-yong Buat Satu Perubahan

Pertandingan baru berjalan tiga menit, Vietnam berhasil unggul 1-0.

Nguyen Tien Linh berhasil mencatatkan namanya di papan skor.

Gol ini sendiri berawal dari umpan Do Hung Dung dari lini tengah ke arah Nguyen Tien Linh di kotak penalti.

Nguyen Tien Linh berhasil mencetak gol meski dikawal ketat oleh Jordi Amat dan Rizky Ridho.

Ketegangan sempat terjadi saat laga memasuki menit ke-24.

Dendy Sulistyawan yang menusuk ke kotak penalti Vietnam terlihat disikut oleh salah satu bek lawan.

Namun, wasit tidak menganggap hal tersebut sebagai pelanggaran dan melanjutkan pertandingan.

Doan Van Hau hampir saja menambah keunggulan untuk Vietnam.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/23 - Skuat PSIS Masih dalam Mode Liburan, Bhayangkara FC Curi Kemenangan di Stadion Jatidiri

Namun, tendangan bebas Doan Van Hau masih melenceng tipis di sisi kanan gawang timnas Indonesia.

Tensi kembali memanas saat Asnawi Mangkualam melanggar Doan Van Hau pada menit ke-34.

Park Hang-seo yang kesal melihat aksi Asnawi tersebut sempat melakukan protes keras hingga masuk lapangan.

Akibat pelanggarannya tersebut, Asnawi diganjar kartu kuning oleh wasit.

Keunggulan 1-0 untuk Vietnam atas timnas Indonesia bertahan hingga turun minum.

Berikut Daftar Susunan Pemain Vietnam Vs Timnas Indonesia:

Vietnam: 23-Dan Van Lam; 3-Que Ngoc Hai, 4-Bui Tien Dung, 5-Doan Van Hau, 8-Do Hung Dung, 13-Ho Tan Tai, 14-Nguyen Hoang Duc, 16-Nguyen Thanh Chung, 18-Pham Tuan Hai, 19-Nguyen Quang Hai, 22-Nguyen Tien Linh

Pelatih: Park Hang-seo.

Timnas Indonesia: 22-Nadeo Argawinata; 2-Yakob Sayuri, 4-Jordi Amat, 5-Rizky Ridho, 6-Marselino Ferdinan, 7-Saddil Ramdani, 11-Dendy Sulistyawan, 12-Pratama Arhan, 14-Asnawi Mangkualam, 19-Fachruddin Aryanto, 23-Marc Klok

Pelatih: Shin Tae-yong

Baca Juga: Link Live Streaming Vietnam Vs Indonesia - Taklukkan Rumput Buruk Rupa, Bungkam Mulut Besar Park Hang-seo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.