Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kompetisi Dihentikan PSSI, Perwakilan Klub Liga 2 Ngadu ke Menpora

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 17 Januari 2023 | 05:00 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang menemani perwakilan klub Liga 2 2022 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang menemani perwakilan klub Liga 2 2022 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.

BOLANAS.COM - 10 perwakilan klub Liga 2 menemui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, membahas kompetisi yang dihentikan oleh PSSI.

Seperti diketahui, PSSI memutuskan untuk menghentikan Liga 2 2022-2023.

PSSI berdalih penghentian ini didasari oleh tiga alasan.

Salah satunya adalah permintaan besar dari sebagian klub Liga 2.

Akan tetapi, alasan PSSI tersebut langsung mendapat bantahan dari sejumlah klub.

Baca Juga: Belum Move On dari Kegagalan Piala AFF, Shin Tae-yong Masih Tak Terima Vietnam Suguhkan Lapangan Jelek

Sejumlah klub yang tidak terima Liga 2 dihentikan pada akhirnya mengadu ke Menpora.

Ada 10 perwakilan klub yang menemui Menpora pada Senin (16/1/2023).

Adapun 10 klub itu, yakni Persipura, Semen Padang, Bekasi City FC, PSMS Medan, Karo United, Persipal, Sulut United, PSIM Yogyakarta, Persijap, dan Persewar.

Selain itu, ada juga perwakilan dari Asosiasi Pemain Profesional Indonesian (APPI).

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.