Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pindah ke Sesama Klub K-League 2 Bukan Langkah Mundur, Jeonnam Dragons Lebih Besar dari Ansan Greeners

Najmul Ula - Jumat, 27 Januari 2023 | 15:55 WIB
Jeonnam Dragons umumkan transfer Asnawi Mangkualam dari Ansan Greeners.
INSTAGRAM.COM/JEONNAMDRAGON_FC
Jeonnam Dragons umumkan transfer Asnawi Mangkualam dari Ansan Greeners.

BOLANAS.COM - Asnawi Mangkualam melakukan langkah maju dengan hijrah ke Jeonnam Dragons, klub barunya jauh lebih besar dibanding Ansan Greeners.

Asnawi Mangkualam mengundang perdebatan publik dengan kepindahan ke sesama klub K-League 2, Jeonnam Dragons.

Proses transfer Asnawi Mangkualam dari Ansan Greeners diumumkan Jeonnam Dragons pada Jumat (27/1/2023) hari ini.

Yang lebih "mengkhawatirkan", Jeonnam Dragons berada di posisi lebih rendah dibanding Ansan Greeners pada musim lalu, yaitu menghuni pos juru kunci K-League 2.

Baca Juga: Wajar Persija Mau Jual Rezaldi, Buat Apa Pertahankan Pemain yang Disingkirkan Si 17 Tahun Dony Tri Pamungkas

Meski begitu Asnawi dan sang agen, Gabriel Budi, tampak menyisihkan faktor tersebut dalam menentukan klub tujuan.

Jeonnam Dragons kemungkinan dipilih sebagai destinasi lantaran menjadi klub yang paling serius untuk menebus Asnawi dari Ansan Greeners.

"Transfer antara Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons, kontrak hingga akhir musim," demikian rilis Gabriel Budi di Instagram (27/1/2023).

"Target promosi ke K-League 1," sambungnya.

Baca Juga: Beerschot Terlalu Kecil bagi Marselino, Sang Wonderkid Sambangi Belgia untuk Pamer Skill di KAA Gent

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.