Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Timnas U-20 Indonesia 'Diam-diam' ke Eropa, Shin Tae-yong: Rencana TC Jadi Kacau

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 5 Februari 2023 | 10:05 WIB
Shin Tae-yong seusai memimpin latihan timnas U-20 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (3/2/2023).
ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM
Shin Tae-yong seusai memimpin latihan timnas U-20 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (3/2/2023).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, dibuat jengkel dengan keputusan Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh pindah ke Eropa.

Seperti diketahui, timnas U-20 Indonesia sedang menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

TC ini merupakan persiapan jelang Piala Asia U-20 2023 Maret mendatang.

Sayangnya, TC timnas U-20 Indonesia ini berjalan tidak sesuai dengan rencana Shin Tae-yong.

Dari 30 nama yang dipanggil, sejumlah pemain masih belum datang.

Baca Juga: Pelatih Lokal Mulai Berguguran, Bhayangkara FC Resmi Depak Widodo Cahyono Putro

Dua diantaranya adalah Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.

Marselino Ferdinan diketahui saat ini sedang berada di Eropa.

Gelandang berusia 18 tahun itu baru saja dipinang oleh klub Belgia, KMSK Deinze.

Jejak Marselino Ferdinan ke Eropa turut diikuti oleh Ronaldo Kwateh.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.