Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan sudah menyatu dengan skuat KMSK Deinze di Liga Belgia, Indra Sjafri dan Shin Tae-yong malah tidak mendukung.
Marselino Ferdinan terlihat menjadi "badut tim" saat sesi pengambilan foto KMSK Deinze menjelang pekan terakhir Liga Belgia.
Wonderkid timnas Indonesia itu mengambil langkah berani dengan menerima pinangan KMSK Deinze dalam usia 18 tahun.
Lantaran usia mudanya itu, keputusan Marselino justru mendapat respons negatif dari Indra Sjafri dan Shin Tae-yong.
Baca Juga: Belum Lepas Pemain ke Timnas U-20 Indonesia, Luis Milla 'Berlindung' di Balik Persija
Indra Sjafri selaku direktur teknik PSSI dan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia menganggap Marselino seharusnya tinggal di Indonesia.
Bagi Indra dan Shin, keputusan Marselino akan mengganggu persiapan timnas Indonesia menuju Piala Dunia U-20 2023.
"Saya ingin buat tim inti untuk skuat Piala Dunia U-20," tutur Shin (8/2/2023).
"Tapi malah begitu pergi tanpa diskusi dengan pelatih kepala timnas Indonesia, dengan saya dan dengan PSSI," terangnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |