Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - PSS Menang Walau Yevhen Buang Penalti, Persik Terus Jadi Juru Kunci Tapi Tak Ada Degradasi

Najmul Ula - Kamis, 9 Februari 2023 | 18:59 WIB
 Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro dalam konferensi pers usai kalah 0-1 dari PSIS Semarang pada lanjutan pekan ke-15 Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo pada Jumat (16/12/2022).
MEDIA PSS SLEMAN
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro dalam konferensi pers usai kalah 0-1 dari PSIS Semarang pada lanjutan pekan ke-15 Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo pada Jumat (16/12/2022).

BOLANAS.COM - PSS Sleman memenangi laga kontra Persik Kediri di stadion kosong Maguwoharjo, tim tamu terbenam di dasar klasemen tapi tak ada degradasi.

PSS Sleman meneruskan kebangkitan di putaran kedua Liga 1 musim ini dengan kemenangan teranyar atas Persik Kediri.

PSS membungkam Persik dengan skor 2-0 pada pekan ke-23 Liga 1 2022/23, Kamis (9/2/2023), dan bisa lebih telak andai Yevhen Bokhashvili tak membuang penalti.

Dua gol PSS dicetak oleh Ifan Nanda dan Kim Jeffrey pada babak pertama, sedangkan Persik tak mengigit di lini depan.

Baca Juga: Krisis Kiper Timnas Jelang FIFA Matchday, Nadeo dan Syahrul Kian Menurun, Riyandi Dipastikan Absen

Duel papan bawah ini berlangsung hambar pada awal babak pertama, karena kombinasi kurang gacornya kedua tim, ketiadaan suporter, dan tak ada degradasi.

Pada 30 menit pertama, praktis hanya terdapat dua peluang tim tamu yang tak membahayakan gawang PSS.

Flavio Silva sempat mendapat umpan di belakang garis, tetapi ia ditempel ketat oleh Nur Diansyah sehingga sepakannya terlalu lemah.

Kapten Faris Aditama juga sempat membuat upaya putus asa, yaitu tendangan jarak jauh yang tak merepotkan kiper.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Usah Khawatir, Marselino Pasti Gabung Timnas Indonesia Jika Jadi Hadapi Bolivia dan Tajikistan

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.