Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Polri siap mengabulkan impian pemain timnas U-20 Indonesia untuk menjadi polisi setelah batal tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyambut baik keinginan beberapa pemain timnas U-20 Indonesia yang ingin menjadi polisi.
Hal ini disampaikan oleh Humas Polri menyusul pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan para pemain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (1/4/2023).
Pada kesempatan tersebut Presiden Jokowi menanyakan kepada para pemain timnas U-20 Indonesia terkait impian di masa depan.
"Saya menanyakan kepada para pemain apakah ada hal yang bisa saya dengar mengenai keinginan-keinginan," kata Jokowi.
"Beberapa dari mereka ingin kuliah, beberapa dari mereka ingin bisa masuk ke Polri, TNI, maupun di PNS, itu saja," imbuhnya.
Ahmad Ramadhan pun menyambut positif keinginan Hokky Caraka dan kawan-kawan tersebut.
"Kami sangat menghargai dan mendukung cita-cita mereka yang ingin bergabung dengan Polri. Kami akan membantu mereka untuk mewujudkan impian mereka," kata Ahmad Ramadhan dalam keterangan pers, Senin (3/4/2023).
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Kompas.com |