Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, sedikit bernafas lega karena Vietnam tak lagi dilatih Park Hang-seo pada SEA Games 2023.
Park Hang-seo memang seakan menjadi momok menakutkan untuk timnas Indonesia.
Selama menukangi Vietnam, Park Hang-seo kerap membuat mimpi timnas Indonesia meraih gelar juara pupus.
Tak hanya di Piala AFF, Vietnam besutan Park Hang-seo juga sempat menjegal timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2021 lalu.
Saat itu Vietnam berhasil mengalahkan timnas U-22 Indonesia yang kala itu dibesut oleh Indra Sjafri.
Baca Juga: Thomas Doll Gigit Jari, Persija Dipastikan dalam Kondisi Pincang saat Jumpa Persebaya
Timnas U-22 Indonesia keok dengan skor 0-3 dari Vietnam di partai final.
Park Hang-seo dipastikan tidak lagi menukangi Vietnam usai mengundurkan diri pada Januari lalu.
Hal ini rupanya disambut positif oleh Indra Sjafri.
Indra Sjafri sendiri mengakui bahwa Park Hang-seo adalah rival yang berat.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | BolaSport.com |