Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi RANS Nusantara Vs Madura United - Kesempatan Terakhir Rodrigo Santana Patahkan Kutukan The Phoenix

Nungki Nugroho - Kamis, 13 April 2023 | 11:54 WIB
Pelatih RANS Nusantara FC, Rodrigo Marques De Santana atau Rodrigo Santana, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-27 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih RANS Nusantara FC, Rodrigo Marques De Santana atau Rodrigo Santana, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-27 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).

BOLANAS.COM - RANS Nusantara FC mengincar kemenangan atas Madura United untuk mengakhiri tren buruk di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

RANS Nusantara FC akan menghadapi Madura United FC pada pekan terakhir Liga 1 2022/2023.

Laga antara RANS Nusantara Vs Madura United pada pekan ke ke-34 Lig 1 akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (13/4/2023).

Kedua tim yang kini berada di urutan ke-18 dan ke-6 akan saling jegal untuk mengamankan tiga poin.

Baca Juga: Persib Bandung Protes ke PT LIB Soal Kuota Asia, Begini Isi Suratnya

RANS Nusantara yang berlaku sebagai tuan rumah kini dalam tren yang kurang baik usai di laga sebelumnya dikalahkan Borneo FC dengan skor 4-2.

Bahkan mereka belum menang sekalipun sejak pelatih Rodrigo Santana menggantikan Rahmad Darmawan.

Mereka selalu kalah di enam laga terakhirnya, dan sudah gagal meraih kemenangan dalam 18 pertandingan beruntun.

Selama paruh kedua kompetisi berjalan, klub milik artis Raffi Ahmad ini baru mencatatkan satu kemenangan.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 - Bali United Pastikan Finish di Posisi 5 dan Jadi Tim Tersubur Sementara

Pelatih RANS Nusantara, Rodrigo Santana, pun mencoba berusaha untuk memberikan terbaik pada laga pamungkas ini.

"Secara persiapan sejauh ini sangat baik. Kami mencoba bisa merebut poin penuh di laga terakhir ini. Kami akan berusaha untuk itu," ujar Santana.

"Latihan juga cukup baik. Tentu kami hadapi tim kuat, kami akan benahi pertahanan dan tim kami sedang dalam kepercayaan diri tinggi," imbuhnya.

Sedangkan Madura United berada di posisi keenam dengan 50 poin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Drama 5 Gol, Bawa Bali United Comeback atas PSIS Semarang

Tim Laskar Sape Kerrab itu memiliki catatan tiga kali imbang, satu kali kalah, dan satu kali menang dalam lima laga terakhirnya.

Madura United mampu mencetak 39 gol dan hanya kebobolan 36 gol sepanjang musim ini.

Dalam pertemuan pertama di putaran pertama Liga 1, Madura United dan RANS Nusantara bermain imbang tanpa gol di Stadion Gelora Sultan Agung, Bantul.

Caretaker pelatih Madura United, Rakhmat Basuki, mengaku tak ingin terlena dengan hasil buruk RANS.

Baca Juga: Tak Terima dengan Timnas Indonesia di SEA Games 2023, Pelatih Thailand: Harusnya Mereka di Grup Neraka

"Kami tidak ingin terlena dengan hasil yang diraih lawan. Karena di putaran pertama RANS Nusantara merupakan salah satu tim yang menggagalkan kami untuk meraih poin penuh," tutur Basuki.

"Kami juga mempunyai target untuk meraih kemenangan tentu ingin menutup musim ini dengan happy ending," pungkasnya.

Laga RANS Nusantara kontra Madura United akan dimulai pukul 20.30 WIB dan disiarkan secara langsung oleh Vidio.com.

Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung sengit dan seru, karena kedua tim sama-sama mengincar tiga poin untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Berikut prediksi susunan pemain:

RANS Nusantara (4-3-3): Hilman Syah; Ady Setiawan, Edo Febriansyah, Makan Konate, Willian Correia; Ikhsan Nul Zikrak, Arif Satria, Mitsuru Maruoka; Septian Bagaskara, Sumarna, Kevy Syahertian.

Pelatih: Rodrigo Santana

Madura United (4-3-3): Rendy Oscario; Alekvan Dijn, Abdul Rahman, Kadek Raditya, Reva Adi; Lee Yoo-Joon, Hugo Jaja, Esteban Vizcarra; Ronaldo Kwateh, Alberto Goncalves, Lulinha.

Pelatih: Rachmad Basuki

Prediksi skor RANS Nusantara 2-3 Madura United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.