Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langkah PSSI Comot Pelatih Thailand Pernah Dilakukan Dua Dekade Silam, Hasilnya Kegagalan Paripurna

Najmul Ula - Selasa, 18 April 2023 | 16:02 WIB
Pelatih timnas Thailand, Peter Withe, berjabat tangan dengan pelatih timnas Indonesia, Ivan Kolev.
Mamet
Pelatih timnas Thailand, Peter Withe, berjabat tangan dengan pelatih timnas Indonesia, Ivan Kolev.

BOLANAS.COM - PSSI mendekati Mano Polking yang masih melatih timnas Thailand, 20 tahun lalu mencomot Peter Withe dan berakhir kegagalan.

Sejarah selalu berulang, demikian ungkapan yang perlu dipahami PSSI saat mencoba mendekati pelatih timnas Thailand.

PSSI terungkap menghubungi pelatih timnas Thailand, Mano Polking, meskipun sedang memiliki Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Mano Polking sedang terikat kontrak dengan FAT hingga Desember 2023, sama dengan durasi kontrak Shin Tae-yong dengan PSSI.

Baca Juga: Persija Datangkan Rizky Ridho, Gerak Cepat Antisipasi Kepergian Muhammad Ferarri ke Luar Negeri?

Kabar pendekatan PSSI terhadap pelatih asal Brasil-Jerman itu diungkap oleh media Thailand, Mainstand.

"Sudah ada kontak dari timnas Indonesia," tulis seorang narasumber di media Thailand, Mainstand (16/4/2023).

"Tapi belum ada yang resmi dari mereka," terangnya.

Sebelumnya, pihak PSSI melalui ketua umum Erick Thohir bersumpah tak menggelar pembicaraan dengan siapa pun untuk menggantikan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Justin Hubner Disebut Minta Uang, PSSI Benarkan Wonderkid Belanda Minta Sesuatu Tapi Tak Bisa Dipenuhi

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.