Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Cantik ke Gawang Filipina, Berkat Indra Sjafri Geser Fajar Fathurrahman Jadi Winger di Timnas U-22

Najmul Ula - Senin, 1 Mei 2023 | 11:06 WIB
Pemain Borneo FC, Muhammad Fajar Fathurrahman, sedang mengusai bola dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Borneo FC, Muhammad Fajar Fathurrahman, sedang mengusai bola dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 Januari 2023.

BOLANAS.COM - Fajar Fathurrahman menikmati peran sebagai winger di timnas Indonesia U-22, bermain sebagai bek kanan di Borneo FC.

Indra Sjafri rupanya tetap menganggap Fajar Fathurrahman sebagai winger, meskipun sang pemain telah digeser menjadi bek kanan di klub.

Fajar membangun reputasi sebagai winger alot di timnas junior, tetapi mengalami perubahan posisi di Garuda Select dan Borneo FC.

Meski dua musim terakhir bermain sebagai bek kanan, Fajar menjalani SEA Games 2023 sebagai winger.

Baca Juga: Rio Fahmi Tahun Lalu Beda dengan Tahun Ini, Dua Assist Usai Diajari Thomas Doll Cara Lepas Umpan Silang

Saat skuat timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023 diumumkan, publik Indonesia dibuat heran dengan keberadaan tiga bek kanan.

Terdapat Ilham Rio Fahmi dan Bagas Kaffa dalam skuat final 20 pemain timnas U-22, tetapi juga ada Fajar Fathurrahman.

Ketiganya merupakan bek kanan muda yang bersinar di Liga 1 2022/23 bersama Persija, Barito Putera, dan Borneo FC.

Pelatih Indra Sjafri kemudian memainkan Fajar sebagai pemain pengganti pada babak kedua laga pertama melawan Filipina, Sabtu (29/4/2023).

Baca Juga: Update Klasemen SEA Games 2023 - Dua Rival Berat Timnas Menang Mudah, Malaysia Sesumbar Menuju Final

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.