Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Forum Pemuda Abroad, Marselino Ferdinan Kumpulkan Pemain Indonesia-Singapura untuk Liburan di Bali

Najmul Ula - Selasa, 30 Mei 2023 | 17:30 WIB
Selebrasi Marselino Ferdinan usai mencetak gol untuk KMSK Deinze di Liga Belgia 2.
BOLANAS
Selebrasi Marselino Ferdinan usai mencetak gol untuk KMSK Deinze di Liga Belgia 2.

BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan mengumpulkan pemain timnas Indonesia dan Singapura di Bali, empat pemain abroad berlibur bersama.

Marselino Ferdinan terbukti langsung nyetel dengan kehidupan Eropa, jika melihat koneksinya di antara pemain Asia Tenggara.

Wonderkid timnas Indonesia itu sejatinya baru setengah musim bermain di Eropa, sejak bergabung KMSK Deinze di Liga Belgia pada Februari.

Dalam waktu singkat, ia sudah memimpin empat pemain abroad Asia Tenggara yang pernah atau sedang berkarier di Eropa.

Baca Juga: Aksi Elegan Suporter Borussia Dortmund, Ze Valente Sindir Kebiasaan Buruk Fans Indonesia yang Picu Tragedi

Marselino saat ini sedang menikmati libur akhir musim, mengingat Liga Belgia menganut kompetisi satu musim dua kalender.

Ia berlibur dalam keadaan berbahagia, setelah mengawali karier di KMSK Deinze dengan impresif serta torehan emas di SEA Games 2023.

Bersama KMSK Deinze, ia tak kesulitan beradaptasi dan langsung mencatatkan empat penampilan serta satu gol.

Bersama timnas U-22 Indonesia, ia menjadi pemain kunci di lini tengah Garuda Muda saat menyabet emas SEA Games untuk kali pertama dalam 32 tahun.

Baca Juga: Skenario Musim Lalu Gagal Terulang, Pratama Arhan Tetap Tak Dipercaya Klub Meski Sukses Tunaikan Tugas Negara

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.