Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Buruk bagi Argentina, Indonesia Punya Senjata Rahasia yang Bisa Bebaskan Yakob Sayuri & Rafael Struick

Najmul Ula - Sabtu, 17 Juni 2023 | 19:11 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, akan menendang bola saat berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, akan menendang bola saat berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).

BOLANAS.COM - Jordi Amat mempersiapkan diri tampil melawan Argentina, timnas Indonesia membutuhkan umpannya untuk membebaskan dua winger.

Timnas Argentina patut berhati-hati dengan peluang tampil Jordi Amat pada laga kedua FIFA Matchday bulan Juni.

Timnas Argentina diprediksi tampil dominan dalam laga kontra timnas Indonesia di Stadion Utama GBK, Senin (19/6/2023).

Namun justru dengan dominasinya itu, tim Tango memiliki celah yang bisa dieksploitasi bek sekelas Jordi Amat.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pede Cuma Pakai 2 CB saat Jumpa Palestina, Itu Tak Akan Cukup Buat Hentikan Argentina

Sebagai juara dunia yang meladeni tim peringkat 149 dunia, Argentina tidak mungkin tidak mencoba menguasai bola.

Dalam penguasaan bola tersebut, Argentina akan menerapkan garis pertahanan tinggi, demi mengurung Indonesia di wilayahnya sendiri.

Dua bek tengah Argentina, (kemungkinan) Cristian Romero dan German Pezzela, akan naik menjauhi Emiliano Martinez, bahkan mungkin melebihi garis tengah lapangan.

Indonesia akan memiliki sedikit kesempatan untuk memegang bola, tetapi Shin Tae-yong bisa mengakali garis tinggi itu dengan dua winger.

Baca Juga: Jarang-jarang Tim Tango Kunjungi Negara Jauh, Media Argentina Penasaran Menu Sarapan Bubur

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.