Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Super Simic Comeback, Persija Sulit Tembus Pertahanan Persikabo 1973

Nungki Nugroho - Minggu, 9 Juli 2023 | 20:52 WIB
Marko Simic (tengah) sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga pekan kedua Liga 1 2023 antara Persikabo 1973 versus Persija di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/7/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marko Simic (tengah) sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga pekan kedua Liga 1 2023 antara Persikabo 1973 versus Persija di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/7/2023) malam.

BOLANAS.COM - Persikabo 1973 bermain imbang 0-0 lawan Persija Jakarta pada pekan kedua Liga 1 2023/2024 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Minggu (9/7/2023).

Persikabo 1973 memang sudah mengantisipasi permainan Persija Jakarta.

Hal tersebut disampaikan pelatih Persikabo 1973, Aidil Sharin, saat jumpa pers.

Terlihat dalam laga ini Riko Simanjuntak dan Ryo Matsumura dikawal ketat oleh pemain bertahan Persikabo 1973.

Baca Juga: Tak Dipakai Eks Manajer MU, Elkan Baggott Kembali Dipinjamkan Ipswich Town FC

Sementara itu, Persikabo juga kesulitan menekan pertahanan Persija yang dikawal tiga bek timnas Indonesia yakni Hansamu Yama Pranata, Rizky Ridho, dan Muhammad Ferarri.

Peluang pertama Persija baru tercatat pada menit ke-28 lewat Riko Simanjuntak.

Tembakannya masih melambung di atas gawang Syahrul Trisna.

10 menit berselang giliran tendangan Marko Simic yang sama sekali tidak mengarah ke gawang.

Baca Juga: Madura United Vs Persik: Drama Lima Gol, Sape Kerrab Menangi Derbi Jatim

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.