Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Upgrade Enam Pemain Abroad, Berikut Prediksi Line Up Timnas U-17 Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2023

Najmul Ula - Selasa, 11 Juli 2023 | 04:30 WIB
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berbaris jelang bertanding dalam laga pekan pertama grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 3 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berbaris jelang bertanding dalam laga pekan pertama grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 3 Oktober 2022.

BOLANAS.COM - Timnas U-17 Indonesia mendapat upgrade berupa enam pemain luar negeri, makin kaya opsi untuk Piala Dunia U-17 2023.

PSSI secara resmi memulai persiapan Piala Dunia U-17 2023 dengan ditabuhnya training camp timnas U-17 Indonesia.

Pemusatan latihan timnas U-17 Indonesia yang dipimpin Bima Sakti digelar sejak Senin (10/7/2023) kemarin.

Jika dibandingkan dengan skuat sebelumnya, tim Garuda Asia bakal diperkuat pemain lebih berkualitas yang ditempa di luar negeri.

Baca Juga: Keputusan Wajar Ipswich Town, Elkan Baggott Tak Berguna di League One Sehingga Tak Layak di Championship

Pelatih Bima Sakti menyertakan enam nama abroad untuk menambah skuat yang pernah tampil di Piala AFF U-16 2022 dan Kualifikasi Piala Asia U-27 2023.

"Alhamdulillah kami mengawali seleksi pemusatan latihan tim U-17 Indonesia pada hari ini dengan tes kesehatan," ucap Bima di laman resmi PSSI.

"Tentu kami sangt selektif memilih pemain dan mencari sesuai kebutuhan tim."

"Kriteria yang kami cari tentu dari kualitas pemain tersebut, skill individu, chemistry dengan teman-temannya, mental, disiplin, dan lain-lainnya," urainya.

Baca Juga: Kerusuhan Suporter Persis & PSM Bukti Kebijakan Salah Sasaran, Bernardo Tavares: Fans Harus Siap Kalah!

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.