Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Liga 1 - Belum Ada Bojan Hodak, Persib Masih Akan Mengecewakan di Kandang Persik?

Najmul Ula - Jumat, 28 Juli 2023 | 04:30 WIB
Skuad Persib Bandung saat tampil pada laga kandang pertamanya di Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
LIGAINDONESIABARU
Skuad Persib Bandung saat tampil pada laga kandang pertamanya di Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

BOLANAS.COM - Persib Bandung melawat ke Persik Kediri belum didampingi pelatih anyar, belum ada sentuhan Bojan Hodak.

Bobotoh harus memasang ekspektasi rendah pada laga berikut Persib Bandung di Liga 1 2023/24.

Persib Bandung dijadwalkan meladeni Persik Kediri pada pekan ke-5 Liga 1 2023/24, Jumat (28/7/2023) malam.

Meski sudah memperkenalkan Bojan Hodak, pelatih asal Kroasia itu belum tampak dalam rombongan Maung Bandung ke Kediri.

Baca Juga: Analisis Kualifikasi Piala Dunia 2026: Lawan Terberat 'Cuma' Vietnam-Irak, Optimis Lolos ke Amerika Serikat?

Hodak menjadi pelatih yang ditunjuk manajemen Persib untuk sisa musim Liga 1, per Kamis (27/7/2023).

Ia menggantikan sosok Luis Milla, pelatih asal Spanyol yang meninggalkan tim sejak laga pekan ketiga.

Hodak akan mewarisi situasi buruk di internal Persib, yang kini menghuni degradasi dengan cuma tiga poin.

Di tangan Luis Milla, Ciro Alves dan kawan-kawan cuma meraih tiga hasil imbang beruntun.

Baca Juga: Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Fans Indonesia Dilarang Bosan, Timnas Senior Bertemu Negara Itu-Itu Lagi

Lantas saat Yaya Sunarya turun tangan sebagai caretaker, hasilnya justru memburuk dengan kekalahan 2-4 dari PSM Makassar.

Merujuk situasi musim lalu, Persib tercatat mengalami penurunan performa sangat tajam sebelum datangnya pelatih baru.

Pada Liga 1 2022/23 dalam dua pekan sebelum kedatangan Milla, Persib berturut-turut menelan kekalahan 2-3 dari Bali United dan 1-5 dari PSM.

Musim ini, tren tersebut menunjukkan kecenderungan terulang jika melihat performa Maung Bandung pekan lalu.

Tim besutan Yaya Sunarya menyerah dibobol tiga gol pada babak pertama, dan tertolong "tidur"-nya pemain PSM pada akhir laga untuk membuat skor menjadi lebih bermartabat.

Caretaker Persib Bandung, Yaya Sunarya, saat memberikan keterangan kepada media jelang duel lawan PSM Makassar, Jumat (21/7/2023).
PSM MAKASSAR
Caretaker Persib Bandung, Yaya Sunarya, saat memberikan keterangan kepada media jelang duel lawan PSM Makassar, Jumat (21/7/2023).

Menghadapi Persik, mereka akan berjumpa tim yang siap meraih hasil positif di depan publik Stadion Brawijaya.

Persik sejauh ini tampil spartan kala berlaga di kandang, yaitu memaksa imbang 1-1 dengan Borneo FC, dan menang 5-2 atas Arema FC.

Melawan tim yang jago kandang, Yaya Sunarya bertugas memimpin tim yang sangat membutuhkan sentuhan pelatih anyar.

Baca Juga: Thomas Doll Bilang Persija Setara Bayern Muenchen di Liga Jerman, Ada Apa?

"Kami harus menemukan format atau formula untuk perbaikan di next match," ucap Yaya sesudah melawan PSM.

"Kami sudah evaluasi, kalau misalnya pertemuan hanya menang di bek kanan, atau di tengah, percuma tidak akan memenangkan peperangan."

"Jadi semua harus memenangkan pertempuran (di semua lini)," tandasnya.

Yang terburuk masih akan datang, sebelum Bojan Hodak (kemungkinan) akan membawa kebangkitan.

Prediksi line up Persik Kediri vs Persib Bandung

Persik Kediri: Kurniawan Kartika Ajie; Simen Lyngbo, Hamra Hehanusa, Gunawan Dwi Cahyo, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Renan Silva, Ahmad Agung; Supriadi, Bayu Otto, Flavio Silva.

Pelatih: Marcelo Rospide.

Persib Bandung: Teja Paku Alam; Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato; Putu Gede, Marc Klok, Dedi Kusnandar, Beckham Putra, Edo Febriansyah; David Da Silva, Ciro Alves.

Pelatih: Yaya Sunarya.

Baca Juga: Drawing Asian Games 2022 - Grup Berat di China, Indra Sjafri Masih Bimbang Skuat Timnas U-24 Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.