Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Troussier Tak Boleh Remehkan, Media Vietnam Akui Sentuhan Shin Tae-yong Naikkan Level Timnas Indonesia

Najmul Ula - Jumat, 28 Juli 2023 | 15:18 WIB
Pelatih timnas U-22 Vietnam di SEA Games 2023, Philippe Troussier.
VFF.ORG
Pelatih timnas U-22 Vietnam di SEA Games 2023, Philippe Troussier.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia diakui Vietnam bukan tim yang mudah dikalahkan seperti empat tahun lalu, semua berkat Shin Tae-yong.

Vietnam kembali satu grup dengan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, tetapi kali ini terdapat upgrade kualitas dari tim Garuda.

Empat tahun lalu, Vietnam ditempatkan satu grup dengan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar.

Sayangnya, timnas Indonesia saat itu sedang berada dalam periode terburuk bersama Simon McMenemy.

Baca Juga: Satu Bulan Berlalu, Kapten Argentina Tak Sanggup Lupakan Beringasnya Asnawi Mangkualam pada Garnacho

Simon McMenemy melatih tim Garuda yang pemainnya dipaksa melahap 34 pertandingan Liga 1 dalam kurun Mei-Desember 2019, sehingga kelelahan kala membela negara.

Vietnam yang sedang menanjak bersama Park Hang-seo pun dapat melumat Indonesia dengan skor 4-0 dan 3-1 dalam dua leg.

Kini, kondisi sudah berubah setelah PSSI mempekerjakan Shin Tae-yong untuk menggantikan McMenemy.

Shin Tae-yong membawa hasil positif bagi Indonesia di berbagai turnamen, seperti Piala AFF 2020, Kualifikasi Piala Asia 2023, hingga Piala AFF 2022.

Baca Juga: Prediksi Liga 1 - Belum Ada Bojan Hodak, Persib Masih Akan Mengecewakan di Kandang Persik?

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.