Nyaris Tak ada Perubahan, Lini Depan Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023 Diisi Skuad Juara SEA Games 2023

Nungki Nugroho - Rabu, 9 Agustus 2023 | 18:50 WIB
Skuad timnas U-22 Indonesia ketika melawan Thailand di final SEA Games 2023.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-22 Indonesia ketika melawan Thailand di final SEA Games 2023.

BOLANAS.COM - Lini depan timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023 sesak dengan pemain yang meraih medali emas di SEA Games 2023.

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, telah menentukan 23 nama yang disiapkan untuk Piala AFF U-23 2023.

Juru taktik asal Korea Selatan itu memanggil mayoritas pemain yang mengantarkan Indonesia juara Piala AFF U-23 2023.

Seperti diketahui, PSSI mengirim timnas U-22 Indonesia ketika menjuarai SEA Games 2023.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 23 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2023, Persib Hanya Kirim 2 Nama

Skuad Garuda Muda berhasil menumbangkan Thailand di final dengan skor telak 5-2.

Bahkan, dua pemain depan Indonesia menjadi top scorer di ajang tersebut yakni Ramadhan Sananta dan Fajar Fathurrahman.

Keduanya sama-sama membukukan lima gol untuk timnas U-22 Indonesia.

Indonesia pun menjadi tim tersubur di SEA Games 2023 dengan torehan 21 gol dari enam pertandingan.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Bali United Gagal ke Puncak, PSM Kembali Tembus 5 Besar


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.