Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Beberkan Dua Target Utamanya bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023

Nungki Nugroho - Kamis, 17 Agustus 2023 | 14:16 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menyinggung soal target yang ingin dicapainya di Piala AFF U-23 2023.

Shin Tae-yong memang tak dipasang target khusus di Piala AFF U-23 2023.

PSSI telah menyampaikan hal tersebut kepada Shin Tae-yong sebelum berangkat ke Thailand.

Ditambah lagi, Shin Tae-yong tak bisa memanggil beberapa pemain kunci timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Sesumbar, Bek Timnas U-23 Malaysia Sebut Indonesia Belum Tentu Capai Final

Nama-nama seperti Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Rizky Ridho, hingga Witan Sulaeman mangkir dari Piala AFF U-23 2023.

Agenda FIFA dan bentrokan dengan kompetisi menjadi alasan pihak klub tak memberi izin bagi pemain-pemain tersebut.

Walhasil, Shin Tae-yong terpaksa menyertakan pemain-pemain muda jebolan timnas U-20 Indonesia.

Ia juga memanggil pemain yang tak terlalu diperlukan bagi klub di Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Persiapan Miris Timnas U-23 Indonesia Dibanding Thailand: Krisis Pemain, Tidak Ada Uji Coba Internasional

"Target kami di turnamen ini bukan untuk meraih sesuatu," kata Shin Tae-yong saat konferensi pers.

Shin Tae-yong memaparkan dua target utamanya di Piala AFF U-23 2023.

Pertama, ia ingin memanfaatkan pertandingan ini untuk mempererat hubungan dengan tim Asia Tenggara.

"Tetapi kemudian partisipasi Anda untuk selalu meningkatkan persahabatan dengan tim AFF lainnya," ucapnya.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Tiru Langkah Shin Tae-yong, Malaysia Ikut-ikutan Orbit Pemain Muda

 

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong pada konferensi pers jelang partai pembuka Grup B Piala AFF U-23 2023 lawan Malaysia di Rayong, Thailand, 17 Agustus 2023
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong pada konferensi pers jelang partai pembuka Grup B Piala AFF U-23 2023 lawan Malaysia di Rayong, Thailand, 17 Agustus 2023

Kedua, Shin ingin memantau pemain yang layak untuk masuk skuad Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

"Serta saya ingin menemukan pemain saya yang akan bermanfaat bagi tim kami di dewan," tambahnya.

Timnas U-23 Indonesia akan menjalani laga pertama melawan Malaysia pada Jumat (18/8/2023).

Shin mengabarkan pemainnya dalam kondisi baik jelang lawan Harimau Muda Malaya.

"Kondisi pemain baik. Kami mencoba-coba organisasi permainan dan semua pemain bekerja keras dan maksimal," tutur Shin Tae-yong.

Setelah lawan Malaysia, Indonesia menantang Timor Leste pada Minggu (20/8/2023).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.