Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-23 Indonesia menanti bantuan rival bebuyutan, hasil Vietnam dan Malaysia menentukan nasib Garuda Muda.
Timnas U-23 Indonesia harap-harap cemas di Thailand menyaksikan dua pertandingan tim pesaing di Piala AFF U-23 2023.
Peluang tim Merah Putih untuk lolos ke babak semifinal tinggal bergantung pada dua pertandingan yang melibatkan Vietnam dan Malaysia.
Vietnam akan meladeni Filipina pada laga terakhir Grup C, Selasa (22/8/2023) malam.
Baca Juga: Kalahkan Kamboja, Pelatih Thailand Penuhi Misi Tantang Indonesia di Semifinal Piala AFF U-23
Pada saat yang sama, Malaysia bentrok dengan Timor Leste pada laga pamungkas Grup B.
Indonesia saat ini memuncaki klasemen runner-up terbaik dengan tiga poin.
Vietnam tidak boleh kalah (boleh menang atau imbang) dari Filipina agar tim yang disebut terakhir tidak menambah poin runner-up.
Laga Malaysia kontra Timor Leste lebih rumit, karena tiga penghuni Grup B berkesempatan sama untuk lolos.
Baca Juga: Saat Timnas U-23 Indonesia Krisis Striker, Hokky Caraka dan Bagus Kahfi Menari-nari Minta Dipanggil
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | vidio |