Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Khusus Pelatih Vietnam Tepat Sebelum Penalti Lawan Indonesia di Final Piala AFF U-23 2023

Nungki Nugroho - Senin, 28 Agustus 2023 | 05:30 WIB
Timnas U-23 Vietnam sempat mendapatkan tendangan penalti dalam laga final Piala AFF U-23 2023 melawan timnas U-23 Indonesia di Rayong Province Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023).
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Timnas U-23 Vietnam sempat mendapatkan tendangan penalti dalam laga final Piala AFF U-23 2023 melawan timnas U-23 Indonesia di Rayong Province Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Vietnam, Hoang Anh Tuan, rupanya telah memberikan pesan khusus sebelum adu penalti lawan Indonesia di final Piala AFF U-23 2023.

Timnas U-23 Vietnam berhasil mempertahankan gelar juara Piala AFF U-23 2023.

Vietnam menumbangkan Indonesia lewat drama adu penalti dengan skor akhir 6-5 di Stadion Provinsi Rayong, Thailand, Minggu (27/8/2023).

Timnas U-23 Vietnam dan Indonesia sama-sama kesulitan mencetak gol dalam waktu normal 120 menit.

Baca Juga: Buntut Permainan Kotor Vietnam di Piala AFF U-23 2023, Timnas Indonesia Diminta Cabut dari Kompetisi ASEAN

Striker timnas U-23 Vietnam, Dinh Xuan Tien, mengakui jika ia bersama rekan-rekannya sulit menembus pertahanan Indonesia.

Ia merasa bangga akhirnya bisa meraih kemenangan atas Indonesia meski lewat penalti.

"Kami menemui kesulitan, tetapi kami telah mengatasinya," kata Dinh Xuan Tien dikutip dari media Vietnam, tuoitre.

Tidak ada yang mustahil. Dan kami menang," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Nasib Shin Tae-yong usai Gagal Bawa Timnas U-23 Indonesia Juara Piala AFF U-23 2023

Keberhasilan Vietnam memenangi adu penalti tak lepas dari arahan dari pelatih Hoang Anh Tuan.

Dinh Xuan beserta rekan setimnya telah mendapat pesan khusus sebelum penalti.

"Sebelum adu penalti, pelatih Tuan mengatakan bahwa sudah baik kalian bisa berada di titik ini (final)," kata Hoang Anh Tuan.

Pelatih berusia 55 tahun itu memberikan motivasi kepada anak asuhnya untuk percaya diri dalam mengambil tendangan penalti.

Baca Juga: Dua Prestasi Shin Tae-yong meski Gagal Juara Piala AFF U-23 2023

Pelatih timnas U-23 Vietnam, Hoang Anh Tuan, saat memberikan keterangan kepada awak media setelah laga final Piala AFF U-23 2023 melawan timnas U-23 Indonesia di Rayong Province Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023).
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-23 Vietnam, Hoang Anh Tuan, saat memberikan keterangan kepada awak media setelah laga final Piala AFF U-23 2023 melawan timnas U-23 Indonesia di Rayong Province Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023).

"Kalian tidak perlu memikirkan apapun untuk menendang," tegas Hoang Anh Tuan.

Hasilnya, seluruh penendang Vietnam sukses membobol gawang Ernando Ari Sutaryadi.

Sebaliknya di Indonesia hanya sepakan Ernando sebagai penendang keenam yang gagal membuahkan gol.

Dinh Xuan Tien mengaku puas bisa meraih gelar juara Piala AFF U-23 2023.

"Saya sangat senang bisa meraih gelar ini. Saya akan menjadikannya motivasi untuk turnamen berikutnya," pungkasnya.

Skuad muda The Golden Stars masih akan berjuang kembali di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung pada 6-12 September 2023.

Vietnam yang berada di Grup C bersaing dengan Singapura, Yaman, dan Guam. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.