Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Elkan Baggott terus mendapatkan rekan setim berkualitas, Ipswich Town meminjam penerus Harry Kane dari Tottenham.
Status Elkan Baggott sebagai pemain Ipswich Town di Divisi Championship membuatnya mudah "bergaul" dengan pesepak bola level dunia.
Elkan Baggott merupakan pemain pertama timnas Indonesia yang menembus Divisi Championship, kasta kedua Liga Inggris.
Pemilik 16 caps timnas Indonesia itu hanya berjarak satu promosi menuju Premier League.
Baca Juga: Federasi Paling Unik di Dunia, Timnas Senior Ditangani Asisten dan Timnas U-23 Dilatih Pelatih Utama
Untuk naik kasta ke Premier League, Ipswich Town perlu menjadi dua teratas, atau memenangi tiket play-off promosi.
Tim besutan Kireran McKenna memuncaki klasemen hingga pekan ketiga, lalu turun peringkat akibat kalah di pekan keempat.
Guna mendongkrak peluang promosi, Ipswich terlihat bergerak cerdas di bursa transfer, memanfaatkan pemain pinjaman dari klub elite.
Nama pertama yang diamankan yaitu Brandon Williams, bek sayap milik Manchester United berusia 22 tahun.
Baca Juga: Target Lolos Olimpiade 2024, Shin Tae-yong Harus Ulangi Capaian Park Hang-seo Lima Tahun Lalu
Editor | : | Najmul Ula |