Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persija Jakarta belum punya solusi di lini depan, Persib Bandung dipastikan tampil tanpa Alberto Rodriguez.
El Clasico versi Indonesia jilid pertama musim ini akan menjadi pertemuan dua tim yang sedang tidak dalam kondisi terbaik.
Persija Jakarta akan menjamu Persib Bandung pada laga terpanas pekan ke-11 Liga 1 2023/24, Sabtu (2/9/2023) sore ini.
Kabar buruk bagi kedua suporter, Persija dan Persib mempunyai dua masalah di lini yang berbeda.
Baca Juga: Sihir Magis Pelatih Baru Arema FC, Singo Edan Selangkah Tinggalkan Zona Merah
Persija yang berada di posisi lebih rendah (peringkat 12) sedang dalam tren empat pertandingan tanpa menang.
Tren buruk tersebut menjadi akibat dari kegagalan manajemen merekrut penyerang asing pada bursa transfer awal musim.
Marko Simic kentara sudah melewati masa keemasannya, sehingga dicadangkan dalam dua pertandingan terakhir.
Striker lokal Aji Kusuma, walaupun memenangi panggilan timnas Indonesia, belum juga mencetak gol pada musim ini.
Baca Juga: Link Live Streaming Persija Vs Persib - El Clasico Papan Bawah, Dua Tim Mencari Sembuh
Pelatih Thomas Doll jadi harus menduetkan Riko Simanjuntak dan Ryo Matsumura di lini depan, dua pemain yang bukan berposisi asli penyerang.
"Masalah utama saat ini ada di sektor penyerangan," ujar Doll.
"Kami bermain dengan dua gelandang di lini depan (Riko dan Ryo) dan situasi ini sebenarnya tidak bagus," jelasnya.
Di kubu Persib, terdapat kabar buruk dari bek asal Spanyol, Alberto Rodriguez.
Alberto Rodriguez merupakan satu-satunya sosok bawaan Luis Milla dari negeri asalnya yang tersisa di Maung Bandung.
View this post on Instagram
Pada awalnya ia dikritik akibat serentetan hasil buruk, tetapi belakangan makin solid bersama Bojan Hodak.
Rodriguez menyatakan diri bakal absen melawan Persija akibat masalah fisik.
"Saya sangat ingin bermain dalam laga yang ditunggu-tunggu besok untuk merasakan derbi besar," tulis Rodriguez di Instagram.
"Tapi karena masalah fisik, saya tidak bisa berada di sana, untuk sekarang, fokus kembali ke 100 persen dan bisa membantu tim," jelasnya.
Dengan demikian opsi realistis bagi Bojan Hodak yaitu menduetkan Nick Kuipers dan Victor Igbonefo.
Dapatkah duet Ryo-Riko menaklukkan duet Kuipers-Igbonefo?
Editor | : | Najmul Ula |