Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Jordi Amat, Swansea City Kini Punya Satu Calon Pemain Timnas Indonesia

Najmul Ula - Rabu, 6 September 2023 | 04:30 WIB
Bek Swansea City keturunan Indonesia, Nathan Tjoe-A-On.
INSTAGRAM.COM/NATHANTJOEAON
Bek Swansea City keturunan Indonesia, Nathan Tjoe-A-On.

BOLANAS.COM - Jordi Amat punya penerus berdarah Indonesia di Swansea City, Nathan Tjoe-A-On ingin menjalani naturalisasi.

Swansea City rupanya punya ikatan tak tertulis sebagai klub Inggris yang menampung pemain berdarah Indonesia.

Bagi penikmat Liga Inggris, Swansea City pernah tenar sebagai klub dengan gaya main rancak di tangan Brendan Rodgers dan Michael Laudrup.

Satu dekade silam, Swansea mendatangkan satu pemain yang kelak bakal menjadi kapten timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sambut Lagi Pemain Liga Inggris, Rekan Satu Kasta Elkan Baggott Siap Bela Timnas Indonesia

Pemain tersebut yaitu Jordi Amat, bek yang saat itu berstatus pemain matang jebolan akademi Espanyol.

Jordi didatangkan sebagai upaya Swansea untuk memenuhi keinginan pelatih mendatangkan pemain sesuai gaya bermain Spanyol.

Saat itu, Jordi memiliki 16 caps timnas Spanyol U-21, dan telah bermakn reguler di Liga Spanyol melawan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Pada musim pertama di Swansea, Jordi sempat menjadi pilihan utama di tangan pelatih Michael Laudrup.

Baca Juga: Persebaya Melesat Berkat Uston Nawawi, Sayang Sang Caretaker Harus Dicopot Akibat Regulasi PT LIB

Namun perannya meredup, hingga dipinjamkan ke Real Betis pada musim terakhirnya (2017/18).

Tiga tahun berselang, Jordi mengungkap dirinya memiliki darah Indonesia, melalui sang kakek yang rupanya tokoh bangsawan di Makassar.

PSSI menyambar kesempatan dengan memproses naturalisasi, dan Jordi resmi menjadi WNI pada 2022.

Berkat pengalamannya di level tertinggi, Jordi langsung menjadi kapten timnas Indonesia saat melawan Burundi pada Maret.

Lima tahun sejak kepergian Jordi dari Swansea, klub tersebut memiliki satu lagi pemain berdarah Indonesia.

Pemain Liverpool, Sadio Mane (kanan), saat berduel dengan pemain Swansea City, Jordi Amat.
Pemain Liverpool, Sadio Mane (kanan), saat berduel dengan pemain Swansea City, Jordi Amat.

Dia adalah Nathan Tjoe-A-On, bek kiri berusia 21 tahun yang musim ini menembus tim utama Swansea.

Nathan Tjoe-A-On telah dilibatkan dalam satu pertandingan Divisi Championship musim ini, saat melawan Bristol Rovers.

Pelatih Michael Duff bisa jadi akan banyak memainkan Nathan pada musim ini, berdampingan dengan pemain top seperti Joe Allen.

Baca Juga: Kesalahan Kecil Tidak Ingat Pertanyaan Wartawan, Rizky Ridho Dijewer Shin Tae-yong

Dari pihak Indonesia, Shin Tae-yong mengungkap Nathan sudah bersepakat untuk berikrar kepada Merah Putih.

"Pemain tersebut (Nathan) memang tertarik dan itu naturalisasi ya," ucap Shin kepada media termasuk BolaNas.com.

"Pemain tersebut memang sepakat dan setuju mau ganti kewarganegaraan dirinya."

"Tetapi saya belum memutuskan sebelum saya melihat permainannya seperti apa ... nanti dibicarakan dengan Pak Erick Thohir," terangnya.

Baca Juga: Media Vietnam Sindir Timnas U-23 Indonesia yang Tak Pernah Lolos Piala Asia U-23

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.