Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesta Gol di Babak Pertama, Timnas U-23 Indonesia Selangkah Menuju Piala Asia U-23 2024

Nungki Nugroho - Sabtu, 9 September 2023 | 19:48 WIB
Dua pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott dan Rizky Ridho, melakukan selebrasi atas gol yang tercipta ke gawang Burundi pada FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023).
MUHAMMAD ALIF MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dua pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott dan Rizky Ridho, melakukan selebrasi atas gol yang tercipta ke gawang Burundi pada FIFA Matchday di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023).

BOLANAS.COM - Timnas U-23 Indonesia unggul telak atas timnas U-23 Taiwan pada laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Indonesia menghadapi timnas U-23 Taiwan di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023).

Timnas U-23 Indonesia langsung unggul cepat oleh gol Marselino Ferdinan ketika laga baru berjalan dua menit.

Tendangan bebas Marselino tak bisa dibendung oleh kiper Taiwan, Chang Hsuang-chun.

Baca Juga: Susah Payah Kalahkan Indonesia di Final Piala AFF U-23, Vietnam Temukan Kekurangan di Tangan Troussier

Pada menit ke-5, sundulan Ramadhan Sananta masih menyamping di kanan gawang.

Sananta menambah keunggulan Indonesia menjadi 2-0 berkat golnya pada menit ke-6.

Sananta nyaris mencetak brace andai sontekannya tak melambung pada menit ke-9.

Peluang Witan Sulaeman juga gagal dikonversi mejadi gol pada menit ke-10.

Selanjutnya dua sontekan dari Sananta dan Pratama Arhan bisa dihalau pemain lawan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.