Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Manajemen Persis Solo enggan melepas Ramadhan Sananta ke timnas U-24 Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2022.
Sikap tersebut terpaksa diambil Persis Solo karena kebutuhan tim.
Persis Solo tengah mengalami krisis striker di tengah persaingan ketat kompetisi Liga 1 2023/2024.
Dalam surat bernomor 3632/AGB/560/IX-2023, Persis menyatakan tidak akan melepas Sananta ke timnas U-24 Indonesia.
Dalam surat tersebut, manajemen Persis memberikan respons sekaligus mengajukan permohonan maaf.
Dikarenakan pemain atas nama Muhammad Ramadhan Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi Liga 1.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Madura United Kokoh di Puncak, Persija Menjauh dari Zona Merah
Persis Solo beralasan Sananta memiliki peran penting untuk tim.
"Keputusan ini kami ambil dengan mempertimbangkan peran vital Sananta dalam tim untuk melakoni kompetisi Liga 1,"
"Sekaligus menimbang kondisi tim yang sedang memiliki opsi terbatas untuk pemain di posisi penyerang," bunyi rilis resmi Persis Solo.
Editor | : | Nungki Nugroho |