Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Solusi Shin Tae-yong saat Krisis Bisa Ditiru Indra Sjafri, Kiper Ketiga Berpeluang Main sebagai Penyerang!

Najmul Ula - Selasa, 19 September 2023 | 13:35 WIB
Tiga kiper timnas U-23 Indonesia, Nuri Agus, Daffa Fasya dan Ernando Ari di final Piala AFF U-23 2023, Rayong Provincial Stadium, Sabtu (26/8/2023). Daffa Fasya berpotensi dikonversi menjadi pemain outfield lagi di Asian Games 2022.
PSSI
Tiga kiper timnas U-23 Indonesia, Nuri Agus, Daffa Fasya dan Ernando Ari di final Piala AFF U-23 2023, Rayong Provincial Stadium, Sabtu (26/8/2023). Daffa Fasya berpotensi dikonversi menjadi pemain outfield lagi di Asian Games 2022.

BOLANAS.COM - Indra Sjafri bisa melakukan langkah kejutan mengenai Daffa Fasya, kiper ketiga timnas U-24 Indonesia berpeluang didaftarkan sebagai penyerang.

Indra Sjafri bisa belajar dari Shin Tae-yong untuk mencari solusi krisis pemain timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022.

Timnas U-24 Indonesia hanya memiliki 19 pemain untuk mengarungi minimal tiga pertandingan di fase grup Asian Games 2022.

Situasi tersebut terjadi akibat batalnya keberangkatan Ramadhan Sananta, Beckham Putra, dan Kadek Arel pada penerbangan terakhir skuad Merah Putih.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-24 Indonesia Vs Kirgistan - Laga Terberat, Cuma Punya 16 Pemain Outfield!

Fans Tanah Air tak perlu mengingat jauh untuk melihat situasi yang sama sempat dialami Shin Tae-yong di Piala AFF U-23 2023.

Satu bulan silam, Shin Tae-yong membawa timnas U-23 dengan skuat compang-camping akibat konflik dengan klub dan pemain dihukum AFC.

Skuat tipis timnas U-23 itu masih diperparah dengan Irfan Jauhari dan Bagas Kaffa yang cedera di tengah turnamen.

Alhasil, Shin Tae-yong cuma memiliki 16 pemain outfield untuk laga final melawan Vietnam!

Baca Juga: Batal Didemo Bonek, Persebaya Surabaya Dapat Izin Jamu Arema FC di Stadion GBT

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.