Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Stallion Laguna FC di Piala AFC 2023, Stefano Cugurra Singgung Rumput Sintetis Jadi Hambatan Bali United

dila septi asrining kanastren - Selasa, 19 September 2023 | 15:05 WIB
Pemain Bali United merayakan gol Eber Bessa ke gawang Persik Kediri pada pekan ketujuh di Liga 1 2023/2024.
BALIUNITEDFC
Pemain Bali United merayakan gol Eber Bessa ke gawang Persik Kediri pada pekan ketujuh di Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Bali United melawat ke Filipina dalam agenda menantang Stallion Laguna FC pada gelaran Piala AFC 2023, di Stadion Binan Football pada Rabu (20/9/2023).

Bali United akan segera mengawali kompetisi Piala AFC 2023/2024.

Skuad Serdadu Tridatu tergabung dalam Grup G bersama Terengganu FC (Malaysia), Stallion Laguna FC (Filipina), dan Central Coast Mariners (Australia).

Bali United tidak memiliki banyak waktu persiapan karena baru saja menyelesaikan duel melawan RANS Nusantara FC pada kompetisi Liga 1 2023/2024 pada Jumat (15/9/2023) lalu.

Dalam pertemuan tersebut, penggawa Bali United tak mampu mencuri poin dari tim lawan setelah ditumbangkan dengan skor 1-2.

Baca Juga: Batal Didemo Bonek, Persebaya Surabaya Dapat Izin Jamu Arema FC di Stadion GBT

Berkompetisi di Piala AFC 2023, tim besutan Stefano Cugurra ini juga sedang tidak dalam kondisi yang baik.

Pasalnya mereka baru saja mendapatkan kekalahan dalam dua pertemuan beruntun di kompetisi Liga 1 2023/2024.

Pelatih Bali United yang sering dipanggil Teco itu pun menyebut timnya dalam situasi yang tidak diuntungkan.

Namun, ia sama sekali tidak menyinggung hasil pertandingan di Liga 1 2023/2024.

Editor : Najmul Ula
Sumber : Baliutd.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.