Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Asian Games 2022 - Timnas U-24 Indonesia Turun ke Posisi Dua usai Dipermalukan Taiwan

Nungki Nugroho - Kamis, 21 September 2023 | 17:37 WIB
Duel pemain timnas U-24 Indonesia dan timnas U-24 Taiwan pada Asian Games 2022.
NOC INDONESIA
Duel pemain timnas U-24 Indonesia dan timnas U-24 Taiwan pada Asian Games 2022.

BOLANAS.COM - Timnas U-24 Indonesia turun ke peringkat kedua klasemen usai menelan kekalahan 0-1 dari Taiwan di Asian Games 2022.

Timnas U-24 Indonesia secara mengejutkan kalah dari Taiwan pada matchday kedua Grup F Asian Games 2022.

Indonesia menyerah 0-1 dari Taiwan di Stadion Zhejiang Normal, Jinhua, Kamis (21/9/2023).

Gol tunggal Taiwan dicetak oleh Chin Wen-yen pada menit ke-47.

Skuad Garuda Muda sebenarnya bisa mendominasi permainan.

Hanya saja, Taiwan sudah membaca gaya permainan yang diterapkan pelatih Indra Sjafri.

Baca Juga: Hasil Asian Games 2022 - Taiwan Menjelma Jadi Tim Lebih Tangguh, Timnas U-24 Indonesia Kalah Memalukan

Pelatih Taiwan, Tseng Tai Lin, menampilkan formasi bertahan 5-3-2.

Egy Maulana Vikri dkk pun dibuat kesulitan menembus pertahanan Taiwan.

Taiwan menerapkan garis pertahanan yang begitu rendah.

Hampir seluruh pemain Taiwan bermain di setengah lapangan permainan sendiri.

Sayangnya, taktik yang disusun pelatih Indra Sjafri terlalu monoton sehingga tak bisa menembus pertahanan kokoh Taiwan.

Di awal babak kedua, Taiwan justru bisa mencuri gol lewat skema kerja sama di kotak penalti Indonesia.

Tendangan kaki kiri Chin Wen-yen mengarah ke sudut kiri gawang dan tak bisa dijangkau Adi Satryo.

Kemenangan ini membuat Taiwan menempati peringkat ketiga klasemen Grup F Asian Games 2022.

Sementara itu, Indonesia turun ke peringkat kedua klasemen.

Baca Juga: Babak Pertama Indonesia Vs Taiwan - Musuh Lebih Kuat dari Dugaan, Garuda Tertahan Tanpa Gol

Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi Indonesia yang sebelumnya menang besar atas Taiwan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Skuad racikan Shin Tae-yong melibas Taiwan 9-0 di Stadion Manahan, Solo, 9 September 2023.

Meski kalah di Asian Games, peluang Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar masih terbuka lebar.

Tim besutan Indra Sjafri akan menghadapi Korea Utara pada laga terakhir, Minggu (24/9/2023).

Timnas U-24 Korea Utara lebih dulu melawan Kirgistan pada malam ini.

Berikut klasemen sementara Grup F Asian Games 2022:

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Korea Utara 1 1 0 1 2 0 +2 3
2 Indonesia 2 1 0 1 2 1 +1 3
3 Taiwan 2 1 0 1 1 2 −1 3
4 Kirgistan 1 0 0 1 0 2 −2 0
 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.