Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Terus Melejit, Bojan Hodak Puas Timnya Keluar dari Situasi Sulit

Nungki Nugroho - Minggu, 24 September 2023 | 18:13 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/9/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/9/2023).

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengaku puas dengan timnya yang bisa bangkit dari kesulitan sehingga menembus lima besar.

Persib Bandung mampu menembus lima besar klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Di bawah kendali Bojan Hodak, Persib baru menelan satu kekalahan pada pekan kesembilan lalu.

Skuad Maung Bandung dipaksa menyerah 1-2 ketika bertandang ke markas Persis Solo.

Sisanya Bojan Hodak memberi lima kemenangan dan tiga kali imbang untuk Persib.

Termasuk yang masih hangat kemenangan dramatis di kandang Bhayangkara FC pada Sabtu (23/9/2023).

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Menang Dramatis atas Bhayangkara FC, Persib Tembus Lima Besar Klasemen

Gol Ciro Alves pada injury time babak kedua membuat Maung Bandung menang tipis 2-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Secara statistik, Persib sebenarnya layak menang besar pada laga tersebut.

Mengingat banyak peluang dimiliki David da Silva dkk dengan torehan 10 tendangan on target.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.