Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

11 Pemain Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia, Pemilik Caps Terbanyak Turut Jadi Korban

Nungki Nugroho - Rabu, 4 Oktober 2023 | 20:00 WIB
Kapten timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto, sedang berbaris jelang berlaga Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kapten timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto, sedang berbaris jelang berlaga Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

BOLANAS.COM - Pemilik caps terbanyak timnas Indonesia turut menjadi korban pencoretan Shin Tae-yong jelang lawan Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah menunjuk 25 pemain untuk melawan Brunei Darussalam.

Seperi diketahui, timnas Indonesia akan menjalani dua leg pertandingan babak preliminary Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda menghadapi Brunei Darussalam pada 12 dan 17 Oktober 2023.

25 pemain timnas yang dipanggil terdapat perbedaan mencolok dibanding lawan Turkmenistan.

Tercatat ada 11 pemain yang dicoret Shin Tae-yong untuk lawan Brunei Darussalam.

Baca Juga: Piala AFC - Pelatih Sabah FC Singgung Keterpurukan PSM Makassar di Liga 1

Termasuk pemilik caps terbanyak timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto.

Bek Madura United itu telah mencatatkan 53 pertandingan untuk timnas senior Indonesia sejak 2012.

Shin Tae-yong juga beberapa kali menunjuknya sebagai kapten utama timnas Indonesia.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.