Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semua Mata Tertuju pada Duel Brunei Vs Indonesia, Shin Tae-yong Diam-diam Utus Telik Sandi ke Irak

Najmul Ula - Rabu, 18 Oktober 2023 | 13:32 WIB
Timnas Irak vs Qatar pada Oktober 2023.
INSTAGRAM IRAQ.IFA
Timnas Irak vs Qatar pada Oktober 2023.

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong diam-diam memantau pertandingan timnas Irak, tim analis dikirim ke markas musuh saat timnas Indonesia hadapi Brunei.

Biarpun timnas Indonesia masih harus melewati Brunei Darussalam, Shin Tae-yong tampak menganggap timnya sudah pasti lolos.

Timnas Indonesia pada akhirnya menyingkirkan Brunei Darussalam dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan gaya.

Sebanyak 12 gol digelontorkan Garuda ke gawang tim liliput Asia, masing-masing enam gol pada leg pertama dan kedua.

Namun tak banyak mengetahui, Shin Tae-yong bekerja dengan pikiran terbelah pada Selasa (17/10/2023) malam.

Tubuh Shin Tae-yong berada di tepi lapangan Hassanal Bolkiah Stadium di Bandar Seri Begawan, tetapi tak demikian dengan pikirannya.

Pada saat bersamaan, timnas Irak sedang meladeni Yordania dalam sebuah turnamen di Amman International Stadium, Yordania.

Irak merupakan salah satu dari tiga musuh yang akan dihadapi Indonesia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Negara yang menjuarai Piala Asia 2007 di Indonesia itu akan menjadi lawan pertama bagi tim Garuda, yakni 16 November mendatang.

Baca Juga: Ada 'Dinasti' di Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Beri Privilege kepada Dua Anak Didiknya dari Timnas U-20

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.