Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Patut Bahagia, Separuh Line Up Timnas U-23 Bisa Diisi Pemain PSM yang Berjaya di Asia

Najmul Ula - Kamis, 26 Oktober 2023 | 10:30 WIB
Sejumlah pemain PSM Makassar tampak merayakan selebrasi dari Kenzo Nambu (kanan) yang mampu mencetak gol dalam laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Sejumlah pemain PSM Makassar tampak merayakan selebrasi dari Kenzo Nambu (kanan) yang mampu mencetak gol dalam laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.

BOLANAS.COM - PSM Makassar meraih kemenangan pertama Piala AFC dengan fondasi pemain muda, sangat membantu Shin Tae-yong untuk proyek timnas U-23.

Bernardo Tavares memang memiliki riwayat ribut dengan Shin Tae-yong, tetapi ia terbukti mampu memoles pemain muda PSM Makassar.

PSM Makassar baru saja meraup tripoin pertama di Piala AFC 2023 saat melumat Hougang United, Rabu (25/10/2023) malam.

Hasil 3-1 didapat berkat permainan impresif tim yang dipimpin M Arfan, menggantikan peran Wiljan Pluim yang pergi.

Tiga gol Juku Eja ke gawang utusan Singapura tersebut dilesakkan Safrudin Tahar, Yuran Fernandes, dan Adilson Silva.

Kabar gembira bagi Shin Tae-yong, Bernardo Tavares mengandalkan pemain muda untuk meraih dua kemenangan dalam dua laga terakhir.

Sebagai contoh, kapten M Arfan baru berusia 25 tahun, masih masuk dalam rentang usia yang disukai Shin Tae-yong untuk timnas senior.

Selain itu, terdapat total lima pemain berusia di bawah 23 tahun yang bisa dipanggil timnas U-23 Indonesia.

Shin Tae-yong akan membawa timnas U-23 Indonesia ke Piala Asia U-23 2024 di Qatar pada April mendatang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Punya Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Dulu Asnawi Kini Hokky Caraka?

Semakin banyak pemain muda yang diberikan kesempatan oleh klub, semakin mudah bagi pelatih Korea Selatan untuk membangun timnas U-23.

Dalam laga melawan Hougang United semalam, terdapat empat pemain U-23 yang bermain sebagai starter, serta dua lagi sebagai pengganti.

Empat pemain muda starter tersebut meliputi kiper Muhammad Ardiansyah (20 tahun), bek Daffa Salman (21), gelandang Ananda Raehan (19), bek sayap Dzaky Asraf (20), dan duet penyerang Ricky Pratama (20) serta Andy Harjito (22 tahun).

Jumlah enam pemain yang melingkupi seluruh sektor dari kiper hingga penyerang membuat PSM bisa mengisi separuh line up timnas U-23!

Daftar di atas juga belum memasukkan Victor Dethan, winger 19 tahun yang juga sempat dipanggil timnas U-23.

Masing-masing pemain memiliki kontribusi penting dalam kemenangan PSM atas Arema FC di Liga 1 maupun semalam.

Penyerang Ricky Pratama mencetak gol pertama di Liga 1 saat membobol Singo Edan pada menit-menit akhir.

Kiper Muhammad Ardiansyah juga bisa dianggap salah satu kiper U-20 terbaik musim ini, jika melihat menit bermain.

Baca Juga: Hasil Piala AFC - PSM Makassar Raih Kemenangan Perdana dan Beranjak dari Juru Kunci

Bek Daffa Salman juga baru didapuk sebagai pemain muda terbaik pekan ke-16, berkat catatan cleansheet melawan Arema Fc.

Adapun Ananda Raehan dan Dzaky Asraf tak perlu dijelaskan lagi, mengingat sudah bolak-balik dipanggil timnas U-23.

"Kerja fantastis dari permainan tim, kami mencoba memberikan segalanya di lapangan," sanjung Tavares tadi malam.

"Saya pikir para pemain tentu saja dengan mencatat dua kemenangan beruntun memberikan motivasi lebih," tandasnya.

Baca Juga: Justru Setelah Depak Wiljan Pluim, PSM Kembali Jadi Tim yang Ditakuti di Liga 1 dan Piala AFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.