Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, meminta Amar Rayhan Brkic untuk segera bergabung dengan tim jelang Piala Dunia U-17 2023.
Seperti diketahui, Amar Rayhan memang tak ikut dengan rombongan timnas U-17 Indonesia ke Tanah Air.
Pemain berusia 16 tahun itu sebelumnya sempat bergabung dengan pemusatan latihan timnas U-17 Indonesia di Jerman.
Ia turut menyumbang satu gol ketika timnas U-17 Indonesia beruji coba lawan SV Meppen U-17.
Gol tunggal Rayhan menyelamatkan Indonesia dari kekalahan pada laga tersebut.
Amar Rayhan tidak ikut terbang ke Indonesia karena harus memperkuat timnya di Liga Jerman, TSG 1899 Hoffenheim U-17.
Baca Juga: Proses Naturalisasi Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes, Dua Langkah Lagi Menuju WNI
Namun, belakangan Bima Sakti mengajukan permintaan kepada sang pemain untuk segera bergabung di Indonesia.
Ini menjadi bukti bahwa Bima Sakti sangat membutuhkan kehadiran pemain diaspora tersebut.
"Kami minta dia harus cepat datang. Karena kita juga butuh adaptasi," ucap Bima Sakti.
Editor | : | Nungki Nugroho |