Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bek timnas Indonesia Elkan Baggott mencetak gol satu-satunya untuk Ipswich Town pada pertemuan dengan Fullham di Stadion Portman Road, Kamis (2/11/2023) dini hari.
Laga melawan Fullham harus ditutup dengan kekalahan Ipswich Town 1-3.
Satu gol dari Ipswich Town sukses disumbangkan oleh Elkan Baggott.
Sebelumnya Elkan Baggott sendiri sempat dikabarkan mengalami cedera punggung setelah menyelesaikan panggilan negara dalam membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, kondisinya sudah pulih dan dipercaya kembali oleh pelatih Ipswich Town Kieran McKenna untuk bertanding melawan Fullham.
Ketika pertandingan dimulai, Ipswich Town berada di posisi yang tak diuntungkan karena tertinggal satu gol terlebih dulu di babak pertama.
Gol pembuka tersebut terjadi melalui gol yang diciptakan oleh Harry Wilson pada menit kesembilan.
Baca Juga: Irak dan Vietnam Minggir Dulu, Legenda Jepang Sebut Timnas Indonesia Lebih Mengancam
Fullham kemudian menambah keunggulan mereka dengan gol Rodrigo Munis dalam lima menit pertama paruh kedua pertandingan.
Kieran McKenna pun menurunkan Elkan Baggott pada menit ke-60 menggantikan Cameron Burgess.
Pasukan The Blues masih belum bisa membongkar pertahanan lawan meskipun sejumlah pergantian pemain dilakukan oleh sang pelatih.
Fullham menambah satu lagi gol mereka pada menit ke-77 lewat Tom Cairney.
Dua menit berselang, Ipswich Town yang sudah tertinggal 3-0 akhirnya bisa memecah kebuntuan mereka.
Melalui skema tendangan penjuru yang diambil oleh Jack Taylor, bola yang disepakkan melambung mengarah ke pemain berpostur 196 sentimeter itu.
Elkan Baggott dengan tandukannya mencatatkan gol pertamanya sepanjang berkarir untuk Ipswich Town senior.
Sayangnya gol telat dari Elkan tak merubah keadaan, Ipswich harus puas karena tersingkir dari Carabao Cup.
Pada laga tersebut, McKenna mengungkapkan jika memang dirinya memberikan kesempatan untuk beberapa pemain menjadi starter musim ini untuk mendapat tambahan menit bermain.
Pemain yang dimaksud adalah Christian Walton, Axel Tuanzebe, dan Sone Aluko.
Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Diisi Juara AFF U-16 dan Pemain Diaspora, Erick Thohir: Kombinasi Seimbang
Ia pun menjelaskan lebih lanjut atas keputusan yang diambilnya.
Menurut McKenna dilansir BolaNas.com dari media Inggris ipswichstar.co.uk, hal ini penting untuk para pemain mengingat Ipswich Town masih akan menyelesaikan sisa kompetisi Championship.
"Kami memiliki begitu banyak pemain yang kembali ke tim karena cedera dan absen dalam jangka waktu lama."
"Kami perlu mendapatkan menit bermain karena itu akan sangat berarti bagi kami selama enam minggu ke depan," ungkap McKenna.
Dalam kesempatan yang sama Kienna McKenna membeberkan penyebab timnya harus menelan kekalahan kontra Fullham.
Ia megatakan bahwa Fullham menurunkan skuad terbaiknya sedangkan Ipswich Town bermain diperkuat oleh pemain-pemain muda mereka.
"Mereka memasukkan pemain starter untuk memperkuat tim."
"Sedangkan kami memasukkan pemain-pemain muda yang menurut kami memiliki masa depan yang sangat besar di klub," pungkasnya.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaNas.com,Ipswich star |