Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong menuju sejarah baru dalam memimpin laga timnas Indonesia melawan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia menjalani pertandingan pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Indonesia langsung menghadapi unggulan pertama Irak pada 16 November 2023.
Pertandingan antara Indonesia dan Irak akan berlangsung di Basra International Stadium.
Indonesia berada jauh di bawah Irak secara posisi di ranking FIFA.
Irak saat ini menduduki peringkat ke-68 atau peringkat tujuh di antara negara Asia.
Sedangkan Indonesia baru merangkak naik ke peringkat ke-145 FIFA.
Secara head to head, Indonesia juga belum pernah menang dengan tim kuat Asia tersebut.
Dari tujuh pertemuan, Indonesia mengalami enam kekalahan dan satu hasil imbang.
Editor | : | Nungki Nugroho |