Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tantangan Berikutnya Pemain Timnas U-17 Usai Piala Dunia, Berlomba Dilirik Indra Sjafri dan Shin Tae-yong

Najmul Ula - Sabtu, 18 November 2023 | 18:41 WIB
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).

BOLANAS.COM - Timnas U-17 Indonesia punya masa depan cerah, Arkhan Kaka dkk selanjutnya akan dipoles Indra Sjafri dan Shin Tae-yong.

Setelah Bima Sakti, para pemain timnas U-17 Indonesia akan naik level ditangani dua pelatih top milik PSSI.

Indonesia tersingkir dari Piala Dunia U-17 2023 di fase grup setelah hanya meraih dua imbang dalam tiga pertandingan.

Tim Garuda gagal menjadi peringkat tiga terbaik seturut kemenangan Meksiko atas Selandia Baru di Grup F, Sabtu (18/11/2023) sore.

Venezuela menjadi peringkat tiga di Grup F dengan empat poin, mengangkangi Indonesia yang cuma punya dua poin.

Dengan demikian, timnas U-17 asuhan Bima Sakti bisa dikatakan resmi bubar.

Skuad yang dibentuk sejak Piala AFF U-16 2022 di Yogyakarta ini akan beranjak menjadi pemain timnas U-20 atau langsung timnas U-23.

Para pemain terbaik dari angkatan ini, seperti Arkhan Kaka, Welber Jardim, atau Ikram Al Giffari, dinilai layak naik kelas.

Kabar baiknya, Indra Sjafri selaku pelatih timnas U-20 telah membidik beberapa nama anak didik Bima Sakti.

Baca Juga: Targetkan Kuliti Vietnam Seperti Indonesia, Irak Sewa Pesawat Khusus Demi Terbang ke Hanoi

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.